Marketing Strategy

ICBC Sasar Pariwisata Melalui Kartu Kredit UnionPay Platinum

ICBC Sasar Pariwisata Melalui Kartu Kredit UnionPay Platinum

ICBC

Memiliki misi menjembatani hubungan ekonomi, finansial, dan kebudayaan antara Indonesia dan Tiongkok, Bank ICBC Indonesia meluncurkan produk terbarunya yaitu Kartu Kredit ICBC UnionPay Platinum. ICBC menjadi pelopor Bank di Indonesia yang menawarkan produk kartu kredit dengan jangkauan luas di Tiongkok melalui jaringan UnionPay.

Peluncuran Kartu Kredit ICBC UnionPay Platinum ini ditujukan bagi para wisatawan, khususnya orang Indonesia yang sering bepergian ke Tiongkok. Melihat peluang yang ada, tidak ragu ICBC menyasar segmen pariwisata. “Sekitar 20-30 persen itu didapat dari pariwisata atau ke luar negeri sedangkan sisanya melalui transaksi domestik”, ungkap Yensen Aliamin, Kepala Divisi Kartu Bank ICBC.

Saat ini jumlah keseluruhan kartu yang dikeluarkan oleh ICBC sebanyak 10.000. Sementara untuk kartu kredit sendiri sejumlah 5000 kartu. Untuk target kedepannya Yensen Aliamin, mengungkapkan kurang lebih akan menerbitkan 2000 kartu.

UnionPay kini sudah tersebar di 140 negara dan sudah mengeluarkan 580 juta kartu dengan porsi 88 juta kartu kredit. Bekerja sama dengan 2000 merchant, UnionPay bisa diakses di restoran, supermarket dan beragam maskapai.

Terkait keistimewaan yang ditawarkan, Yensen mengungkapkan bahwa penggunaan kartu di luar negeri tidak dikenakan komisi. Selain itu penawaran program reward yang akumulasi poinnya dapat ditukarkan dengan emas, program diskon merchant di Indonesia maupun di luar negeri dan kesempatan untuk melakukan personalisasi pada kartu sehingga menjadikannya lebih personal menjadi beberapa keistimewaan produk ini.

“Kartu ini memberikan nilai tambah bagi individu yang sering bepergian ke luar negeri. Kehadiran kartu ini akan sangat memudahkan perjalanan bisnis maupun non-bisnis, sehingga kami berharap kartu ini akan menjadi pilihan utama bagi pemegang kartu kami”,tegas Yensen. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved