Management Strategy

Ini Dia Kiat Berbisnis Kuliner Ala Danis Puntoadi

Ini Dia Kiat Berbisnis Kuliner Ala Danis Puntoadi

Tidak sedikit bisnis kuliner yang hanya dapat bertahan sementara waktu saja, tanpa bisa mempertahankan eksistensinya. Seperti yang diungkapkan oleh Danis Puntoadi, Founder CRP Group, kesalahan umum yang dilakukan oleh pebisnis kuliner adalah kurangnya pemahaman mengenai pasar yang akan digarap. “Kalau untuk bisnis kuliner ini tahap pertama yang harus dilakukan dan sering kali dilewati adalah research,” kata Danis.

Dani

Menurut Danis, pelaksanaan research ini juga akan memakan waktu yang tidak sebentar. Gunanya untuk memperoleh komposisi yang tepat sampai sesuai dengan target market yang diinginkan. “Kita kan mencoba produk yang tentunya tidak langsung disukai, makanya research nya kalau untuk bisnis saya mencapai waktu 8 bulan. Kalau sudah cocok antara produk dengan market, baru bisa kita launching,” tambahnya.

Danis yang menamatkan pendidikannya di Universitas Katolik Parahyangan, Bandung, kini sudah memiliki 50 outlet di 15 kota dalam waktu 3 tahun di bawah naungan PT Cita Rasa Prima Indonesia. Baginya setiap bisnis yang berbeda market akan membutuhkan treatment yang berbeda pula. Sempat bekerja sebagai Senior Consultant di Creasion Brand selama 2 tahun dan sebagai Managing Director di Creasion Brand selama hampir 6 tahun membuatnya semakin matang dengan dunia bisnis dan marketing.

Hal penting lainnya dalam berbisnis kuliner adalah menciptakan brand yang kuat. Mengapa brand? Karena apa yang kita jual tidak hanya sebatas produk. “Di dalam brand yang bagus harus ada produk, service, kebersihan dan engagement dengan customer. Cara membangun brand adalah produk yang sesuai dengan kebutuhan market. Karena kalau kita bicara enak dan tidak enak itu relatif,” katanya menjelaskan.

Pertumbuhan bisnis miliknya yang terbilang cukup pesat tentunya bukan tanpa tantangan. “Kalau bisnis semakin berkembang maka akan melibatkan banyak orang. Kalau bisnisnya baru satu kontrolnya pun akan lebih mudah. Tapi kalau sudah puluhan kan problemnya adalah konsisten tidak brand kita baik dari segi produk dan service,” ceritanya. Baginya, memiliki sistem yang bagus dan mau berinvestasi untuk membangun sistem yang bagus juga sangatlah penting untuk menjaga konsisitensi bisnis.

Pria yang hobi sport dan travelling ini menanggapi kompetitor dengan cara terus berinovasi dan melihat perkembangan dari market yang ada. “Kreatifitas harus ada dalam bisnis. Kreatifitas bukan muncul dari langit tapi semua dari hal yang kita dapat sebelumnya dan menjadi satu kesatuan,” katanya. Ia juga berbagi cara mudah menemukan kreatifitas adalah dengan konsisten melihat hal baru dan yang sedang ramai diperbincangkan.

Pengaruh tempat, komunikasi dan distribusi juga memegang peranan penting dalam bisnis kuliner. Tempat menjadi penting karena yang penting orang mau datang dulu. Setelah itu komunikasi dan distribusi. Ke depannya, Danis menargetkan bisnisnya bisa mencapai 80-100 outlet sampai dengan akhir tahun ini. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved