Management Strategy

Innovation Expo 2015, Pameran Produk Unggulan Perbankan

Innovation Expo 2015, Pameran Produk Unggulan Perbankan

Empat pemangku kepentingan di industri pembayaran yakni Bank Negara Indonesia (BNI), BNI Syariah, Asosiasi E-Commerce Indonesia (idEA) dan MasterCard Indonesia berkolaborasi untuk menampilkan produk unggulan perbankan di ajang Innovation Expo yang digelar Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dan Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristek Dikti) di Hall 3 Indonesia Convention and Exhibition (ICE), BSD City Tangerang.

BNI

Expo yang berlangsung 1-9 Agustus 2015 ini merupakan salah satu bentuk komitmen BNI, BNI Syariah, idEA dan MasterCard untuk turut mendorong peningkatan transaksi non-tunai di Indonesia melalui penyediaan sarana pembayaran yang aman, nyaman dan mudah. Hal ini sejalan dengan program pemerintah melalui Bank Indonesia yang telah mencanangkan Gerakan Nasional Non Tunai (GNNT) pada tahun 2014 guna menciptakan less cash society.

Melalui expo yang mengangkat tema ‘Peran Indonesia di Kancah Perkembangan Regional (ASEAN)’, BNI, BNI Syariah dan MasterCard akan mengajak para pengunjung pameran untuk mengetahui lebih jauh mengenai berbagai produk solusi pembayaran yang ditawarkan oleh BNI Syariah seperti Kartu Haji dan Umrah, Kartu Migran dan Hasanah Card. Selain itu, para pengunjung juga dapat mengetahui lebih dalam mengenai produk BNI Debit Online dengan MasterCard Virtual Card Number (VCN) yang akan dijelaskan secara rinci oleh petugas kedua bank tersebut.

“Kami berharap platform e-commerce dapat dimanfaatkan para pelaku UKM di Indonesia untuk meningkatkan skala usaha dan membuka lapangan pekerjaan,” ujar Tommy Singgih, Vice President, MasterCard Indonesia dalam rilisnya.

Direktur Utama BNI Syariah, Dinno Indiano mengatakan produk unggulan MasterCard BNI Syariah seperti Kartu Haji dan Umrah yang pertama di Indonesia serta Kartu Migran Hasanah, memberi kemudahan serta kenyamanan lebih kepada seluruh nasabah Syariah, terutama para jamaah Haji dan Umrah.

“Kartu Migran Hasanah telah diluncurkan dan dimanfaatkan oleh Pekerja Migran Indonesia di Hongkong, sedangkan Kartu Haji dan Umrah Indonesia telah dimanfaatkan oleh Jemaah haji sebanyak kurang lebih 5.000 kartu dan akan terus bertambah,” kata dia.

Selain produk BNI Syariah, pada expo ini BNI turut berpartisipasi dalam menghadirkan BNI Debit Online dengan MasterCard VCN. BNI Debit Online adalah inovasi baru dari BNI, yaitu metode pembayaran belanja online yang mudah, cepat dan aman untuk transaksi belanja di Merchant/Toko Online dengan menggunakan Virtual Card Number (VCN) sebagai pengganti nomor asli BNI Kartu Debit berlogo MasterCard, dimana sumber dananya berasal dari rekening tabungan/giro BNI.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved