Marketing

Penjualan PC Mobile AMD Didominasi First Time Buyer

Oleh Admin
Penjualan PC Mobile AMD Didominasi First Time Buyer

Perangkat komputer, baik model jinjing ataupun desktop, sepertinya kini bukan lagi menjadi barang mewah. Dan, biasanya, masyarakat yang menggunakan perangkat komputer jinjing, seperti notebook dan netbook, untuk pertama kali akan mengincar produk yang harganya terjangkau.

Victor Herlianto, Sales Development Manager MNC Indonesia AMD Far East Ltd

“First time buyer itu konsumen yang pertama kali membeli komputer. Kalau di atasnya itu replace, entah dia sudah punya kedua, ketiga, atau dia punya kebutuhan khusus,” sebut Victor Herlianto, Sales Development Manager MNC Indonesia AMD Far East Ltd, kepada SWA Online, di Jakarta.

Dia menyebutkan, biasanya, untuk pembelian perangkat komputer jinjing yang pertama kali, konsumen menyasar segmen bawah. Kecenderungan ini rata-rata terjadi di semua produk komputer dengan prosesor apapun.

Harga yang murah, lanjut Victor, melahirkan volume penjualan yang luar biasa. Ia pun mengatakan, “Kalau kita lihat GFK, segmen terbesar itu antara Rp 2-3 juta dan Rp 3-4 juta.”

AMD sendiri berusaha menyasar segmen first time buyer ini dengan sejumlah produknya. Ada tiga jenis PC mobile yang menggunakan prosesor AMD di segmen ini yang diluncurkan pada semester kedua 2012, yakni Acer A0725 (Aspire One), Asus EeePC 1015BX, dan Asus X401U. Ketiga produk yang menggunakan AMD C-Series Accelerated Processing Unit (APU) ini dipasarkan dengan harga di bawah Rp 3 juta.

“Jadi, saya cuma punya tiga model di kategori first time buyer (di semester kedua). Tapi, volumenya luar biasa,” tegas dia.

Victor pun tidak bisa memberikan detail kontribusi produk first time buyer kepada marjin perusahaan. Karena, kata dia, semua transaksi bisnis di produk jenis notebook dilakukan di kantor pusat. “Itu lebih dari 50 persen penjualan saya jatuhnya di segmen itu, dari sisi volume. Saya bisa bilang overall 2012 seperti itu,” tandas Victor. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved