Marketing Strategy

Porsche Macan Laris-Manis di Asia Pasifik

Porsche Macan Laris-Manis di Asia Pasifik

Porsche Asia Pasifik mencatat kinerja penjualan yang mengagumkan sepanjang semester I-2015, yakni naik hingga 108% dengan total penjualan sebanyak 3,316 unit.

Mobil SUV kompak, yakni Porsche Macan, paling banyak terjual yakni 1.833 unit pada 6 bulan pertama tahun ini. Disusul, model tertinggi dari Cayenne yaitu Cayenne GTS sebanyak 908 unit.

macan

Sementara itu, penjualan Porsche 911 tercatat 440 unit dan 30% diantaranya adalah model Boxster dan Cayman adalah model GTS. Penjualan mobil “rear engine” Porsche 911 sangat stabil.

Kehadiran Porsche 911 GT3 RS juga disambut positif di regional Asia-Pasifik. Managing Director Porsche Asia-Pasifik, Martin Limpert mengatakan, produsen mobil yang berbasis di Stuttgart, Jerman, itu telah melampaui target penjualan di paruh pertama.

“Kami masih fokus menggenjot penjualan 911 Carrera GTS, Cayenne Turbo S dan Panamera Exclusive dan The Panamera Edition. Kami tetap yakin akan ada perubahan baik di semester kedua,” kata dia dalam rilisnya.

Dengan berkembangnya database konsumen, lanjut dia, akan lebih giat menekankan kultur mobil sport, menajamkan brand Porsche dan yang paling penting adalah fokus pada permintaan mobil dan pengalaman saat memiliki Porsche dari para konsumen.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved