Marketing Strategy

TMI Semakin Meluaskan Pasar di Indonesia

RAT (Riders Association of Triumph)

RAT (Riders Association of Triumph)

Sebagai bukti keseriusan, PT Triumph Motorcycles Indonesia (TMI) kini tengah menyiapkan langkah-langkah strategis demi melebarkan sayap di Indonesia. Perusahaan sepeda motor yang lahir di Inggris pada tahun 1902 itu telah resmi mengaspal di Tanah Air pada September 2014 yang lalu. Kini saatnya TMI untuk meluaskan pasar di Indonesia.

Di tahun 2015 ini, TMI akan menambah jaringan dealer baru di area Jawa Barat, Jawa Timur, dan Bali. Setelah sebelumnya telah ada di Jakarta, tepatnya di kawasan Pejaten. Fasilitas pelayanannya pun dikemas secara mumpuni, yakni dengan konsep 3S (Sales, Service, dan Spareparts). Sebagai penyempurnaannya, TMI juga menyediakan divisi khusus yang menangani parts, clothing, dan accessories (PCA) untuk membantu memenuhi kebutuhan konsumennya terkait koleksi Triumph untuk suku cadang serta busana dan aksesoris sepeda motor.

Pengembangan lain yang juga tengah dipersiapkan TMI adalah dengan mendatangkan koleksi baru di tahun 2016 mendatang. Menurut Indra Dwi Sunda, Marketing Manager PT Triumph Motorcycles Indonesia, akan ada dua varian dari kategori Advanture, satu model dari kelompok Roadster, dan tiga line up dari kelas Modern Classic. “Produk-produk tersebut akan hadir sebagai pelengkap dari koleksi Triumph yang telah diperkenalkan di Indonesia saat ini,” ungkap Indra.

Pada kelas Advanture, konsumen bisa memilih koleksi Tiger 800 XC, Tiger 800, dan Tiger Explorer 1200. Ketiganya didesain khusus sehingga nyaman digunakan para pengendara untuk berpetualang menjelajahi berbagai medan. Untuk kategori Roadster, ciri khasnya adalah kekar dan berotot. Terdiri dari Speed Triple 1050, Street Triple R, dan Street Triple 675. Sedangkan di kelas Modern Classic ada Thruxton, Bonneville, dan Bonneville T100. Ketiganya merupakan model legendaries Triumph yang menciptakan trend baru di kalangan penggemar sepeda motor, yakni Modern Classic dan Café Racer.

Harga yang ditawarkan dari sepeda motor Triumph mulai dari Rp305 juta hingga Rp569 juta, tergantung model dan ukuran. Saat ditanya mengenai target pasar, Indra mengaku bahwa belum ada target yang terlalu besar. “Penetrasi kami masih berjalan dan masih baru menambah chanel baru di Surabaya dan Bandung. Saat ini pun dealer kami masih dalam proses rekap ”, jelasnya.

Namun begitu, ia mengaku sudah memiliki strategi dalam menarik konsumen. Salah satunya adalah dengan adanya garansi yang diberikan selama dua tahun. Selain itu Triumph juga mewadahi para pecintanya dengan membentuk club berskala internasional dengan nama Riders Association of Triumph (RAT). Para pembeli motor Triumph di Indonesia nantinya akan secara otomatis bergabung menjadi anggota RAT Indonesia yang sudah dibentuk pada Desember 2014 yang lalu.(EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved