Marketing Strategy

Pertahankan Posisi Market Leader, Pond’s Tunjuk Brand Ambassador Baru

Pertahankan Posisi Market Leader, Pond’s Tunjuk Brand Ambassador Baru

Menduduki posisi market leader di pasar produk pemutih wajah, membuat Pond’s semakin gigih mempertahankan predikatnya. Menunjuk Raisa sebagai brand ambassador dari produk Pond’s White Beauty, menjadi langkah jitu Pond’s di tahun 2015. Tahun ini, merek yang sudah ada selama 25 tahun di Indonesia ini, akan memfokuskan kegiatan-kegiatannya bersama Raisa dan akan memberikan sebuah acara kejutan pada bulan Mei mendatang.

Pond's Tunjuk Raisa sebagai Brand Ambassador

“Memang setiap tahun kami memiliki teman baru, untuk Pond’s yang ini kami pakai Raisa. Untuk kegiatan-kegiatan di 2015 kami fokus di Raisa dan pada mulai Mei nanti, kami akan membuat acara yang lebih keren lagi. Kami di Indonesia sudah 25 tahun, market leader dan ke depannya kami pun ingin selalu menjadi partner-partnert remaja di Indonesia,”papar Anggiaswari Odang, Senior Brand Manager Face Moisturizer Mass and Premium (Pond’s) PT Unilever Indonesia, Tbk, yang akrab dipanggil Riri.

Pemilihan Raisa sebagai brand ambassador bukan tanpa alasan. Figur Raisa dianggap sebagai contoh positif bagi remaja yang dapat ditiru, khususnya dalam melakukan transformasi diri ke arah yang lebih baik. Penyanyi 24 tahun ini dipandang sebagai role model untuk para remaja perihal merawat kulit dari dalam sehingga mendapatkan transformasi kecantikan yang maksimal.

“Kami di Pond’s ingin melihat brand ambassador yang selalu bisa menjadi inspirasi remaja di Indonesia. Saya tergugah dengan transformasinya Raisa, karena memang saya melihat dia dari dia yang dulu manis. Tapi ketika dia sudah berusaha untuk menjadikan dirinya menjadi lebih baik dan lebih cantik lagi, dia bertransformasi dan hasilnya sangat menginpirasi. Dan memang, dalam memilih brand ambassador kami sangat selektif,” jelasnya.

Perihal pemilihan brand ambassador, produk yang menyasar segmen usia 14-25 tahun ini, tidak menentukan targetnya terhadap nilai brand maupun penjualan produknya sendiri. Pemilihan brand ambassador ini bertujuan untuk mengedukasi konsumennya dalam melakukan perubahan dalam hidup.

“Kalau dari saya, pemilihan brand ambassador itu untuk memberikan dampak yang positif kepada konsumen-konsumen kami, bukan untuk kami. Saya memilih brand ambassador tujuan untuk mengedukasi konsumen untuk melakukan perubahan dalam hidup mereka. Masalah itu terkait dengan penjualan, itu tidak menjadi patokan saya,” tambah Riri.

Pemilihan role model dalam hal tranformasi kecantikan ini berlandaskan pada temuan Ponds’s pada survei yang dilakukan. Sebanyak 74% remaja perempuan cenderung menutup kekurangan wajahnya dengan menggunakan bedak daripada merawatnya yang dapat membuat kulit lebih kusam dan pucat. Hal ini disebabkan oleh keinginan remaja perempuan untuk menjadi cantik tetapi tidak diiringi dengan pengetahuan mengenai perawatan wajah yangbaik untuk kulit. Oleh karena itu, , bersama Raisa, Pond’s mengajak remaja perempuan untuk merawat kulit dari dalam sehingga mereka bisa mendapatkan transformasi kecantikan yang maksimal serta dapat menjalankan masa remaja dengan penuh percaya diri. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved