Financial Report Corporate Action

Jurus Prudential Indonesia Bukukan Premi Rp 22,5 Triliun

Jurus Prudential Indonesia Bukukan Premi Rp 22,5 Triliun

PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) mencatatkan total pendapatan premi Rp 22,5 triliun di 2013. Jumlah ini meningkat 16,4% dari total pendapatan premi di 2012. Angka ini melampaui pertumbuhan premi di industri asuransi Indonesia secara umum, yang hanya mencatatkan pertumbuhan sebesar 5,8%. Saat ini, jumlah nasabah Prudential Indonesia kurang lebih sebanyak 2,2 juta orang di seluruh Indonesia, naik 23,8% dibandingkan jumlah di 2012.

Prudential Indo-Kinerja 2013

Memang, pada tahun lalu kondisi industri jasa keuangan di Indonesia mengalami tantangan akibat krisis ekonomi global, sehingga mengakibatkan penurunan pertumbuhan pemegang polis pada industri asuransi jiwa di Indonesia sebesar 4%. Namun Prudential Indonesia juga berhasil mencatatkan pertumbuhan premi bisnis baru kurang lebih sebesar 6%.

“Meskipun tahun 2013 merupakan tahun yang menantang bagi hampir semua perusahaan jasa keuangan di Indonesia, kami sangat bersyukur bahwa kami tetap mampu mencatatkan pertumbuhan yang bagus dari tahun ke tahun,” kata William Kuan, Presiden Direktur Prudential Indonesia.

Kemudian, di tahun lalu juga, salah satu perusahaan asuransi terbesar di Indonesia ini telah membayarkan lebih dari Rp 7 triliun untuk klaim dan manfaat kepada para nasabah dan keluarganya di berbagai daerah di Indonesia, serta memberikan dukungan dan bantuan keuangan di saat yang paling mereka butuhkan.

“Total dana kelolaan Prudential Indonesia sendiri meningkat sampai Rp 38,8 triliun, dan di tengah ketidakstabilan pasar, 8 dari 10 dana Prudential menunjukkan kinerja yang baik melampaui acuan pasar,” ujarnya.

Di tahun 2013, perusahaan meningkatkan komitmen dalam berinvestasi untuk mengembangkan dan meningkatkan layanan bagi pemegang polis. Prudential Indonesia saat ini memiliki 50% dari total agen berlisensi yang ada di Indonesia. Untuk memberikan dukungan lebih kepada para pemegang polis dan agen, Prudential Indonesia kini memiliki 327 kantor yang tersebar di seluruh Indonesia, dengan penambahan 37 kantor agen baru di 16 kota sehingga dapat membuat layanan lebih dekat dengan para nasabah. “90% bisnis kami datang dari keagenan,” imbuhnya.

Prudential Indonesia juga mengembangkan layanan PRUaccess mobile di tahun 2013. Yakni sebuah terobosan baru yang memberikan kemudahan melalui layanan online sehingga mudah diakses. Fitur baru e-transaction untuk pertama kalinya membantu para pemegang polis melakukan transaksi online secara aman melalui layanan perangkat bergerak kapanpun, dua puluh empat jam sehari, serta portal layanan online.

“Kami juga mengembangkan layanan PRUhospital friends. Jadi, Prudential Indonesia memiliki 95 staf terlatih yang bekerja secara langsung di berbagai rumah sakit untuk membantu pemegang polis Prudential Indonesia dalam mengisi formulir, mengajukan klaim serta membantu mempercepat prosedur, sehingga memungkinkan nasabah untuk dapat berfokus pada perawatan orang terkasih di saat yang paling dibutuhkan,” jelasnya.

Sementara, untuk mendukung inklusi keuangan, Prudential juga sudah meluncurkan PRUaman. Produk ini merupakan produk asuransi mikro pertama dari Prudential Indonesia, yang mana ini terjangkau preminya, mudah dibeli dan digunakan. Produk ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan unik nasabah dan anggota lembaga keuangan mikro (LKM). Program ini merupakan yang pertama di Indonesia yang mengintegrasikan pendidikan literasi keuangan dengan produk asuransi yang sangat terjangkau dan mudah diakses.

Jadi, Prudential Indonesia memang secara konsisten menunjukan kinerja bisnis yang kuat dengan tetap mengembangkan investasi melalui produk-produk baru dan program layanan nasabah yang terbaik. Yang mana hal ini membuat perusahaan mencatatkan rekor tertinggi untuk total pendapatan premi dan pembayaran klaim dan manfaat seperti yang sudah disebutkan sebelumnya.

“Kami selalu berinvestasi pada produk-produk baru dan meningkatkan kualitas pelayanan kepada nasabah, sehingga ini akan memudahkan lebih banyak nasabah untuk mendapatkan manfaat dari perlindungan asuransi jiwa, serta membuat proses pengajuan klaim dan manfaat menjadi lebih mudah dan nyaman,” ucapnya. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved