Entrepreneur

Harry Suherman Berbisnis Helm dari Pengalaman Buruk

Harry Suherman Berbisnis Helm dari Pengalaman Buruk

Pengalaman buruk yang pernah menimpa anaknya, justru menjadi inspirasi bisnis bagi Harry Suherman, Pemilik sekaligus Presiden Direktur PT Mega Karya Mandiri, produsen helm merek Cargloss. Gara-gara anaknya kecelakaan motor, dia bertekad untuk melebarkan sayap bisnisnya. Jika awalnya Harry dikenal sebagai produsen cat yang sudah malang melintang di industri pengecatan spare part otomotif kemudian membuat pabrik helm..

Bisnis helm ini bermula dari pengalaman kecelakaan motor yang dialami oleh salah seorang anaknya. Saat terjatuh, helm yang dipakai oleh anaknya tersebut terlepas sehingga kepalanya terbentur aspal. Anaknya pun mengalami cidera serius di bagian kepala dan harus melakukan scanning dengan memakan biaya cukup besar hingga puluhan juta.

Harry Suhaerman 2_resized_1

Harry Suherman

Kejadian serupa juga dialami oleh seorang karyawannya yang jatuh dari motor dan cidera di kepala sampai tidak bisa berkerja hingga tiga bulan. Hal ini menjadi perenungannya.

“Jika saja kejadian ini dialami oleh masyarakat yang kurang mampu harus mengeluarkan uang hingga puluhan juta untuk berobat. Maka mulailah saya berpikir bahwa dengan memproduksi helm yang aman, kita bisa meminimalisir risiko dan dampak dari terjadinya sebuah kecelakaan,” ujar pria kelahiran 2 Januari 1952.

Lalu bagaimana strategi Harry membangun pabrik helmnya? Berikut penggalan wawancaranya :

Bagaimana awalnya Anda membangun pabrik helm ini?

Selain karena pengalaman anak saya yang jatuh dari motor dan memerlukan pembiayaan yang cukup mahal, saya melihat peluang ini dari perkembangan motor. Pada tahun 1985 saya mendirikan PT Murni Cahaya Pratama dengan brand Cargloss yang menjual cat untuk alat-alat listrik, Setelah itu, kami juga membuat cat yang dijual ke pabrik-pabrik motor.

Waktu itu, kami masuk ke empat pabrik motor jepang yaitu Honda, Yamaha, Suzuki dan Kawasaki kemudian kami terus berkembang masuk ke cat mobil, Di tahun 2004 dijadikan PT Mega Karya Mandiri dan tahun 2005 kami mencoba membuat helm karena perkembangan motor dan sebagainya.

Bagaimana perjalanannya, sehingga bisa terjun ke pabrik cat dan helm? Apa background pendidikan apa?

Kalau lihat background saya , sebetulnya kuliah jurusan Teknik Mesin di Politeknik ATMI Solo, setelah lulus STM saya masuk kuliah, tapi tidak selesai cuma sampai semester pertama dikarenakan kendala biaya. Akhirnya saya kembali ke Jakarta dan bekerja di perusahaan lemari es. Setalah itu, saya pindah ke pabrik cat Jepang selama 10 tahun.

Berangkat dari pengalaman itu, bagaimana Anda bisa menerobos pasar helm?

Awalnya memang sulit untuk menerobos pasar. Sebab, di tahun 2005 sudah banyak pabrik helm, tapi saya berkomitmen untuk membuat helm yang baik dan 2006 akhirnya kami mulai bekerja sama dengan pabrik motor yang merasa bahwa safety itu penting sekali.Akhirnya saya bekerja sama dengan pabrik motor tersebut untuk membuatkan helm dengan merk motor tersebut.

Apa sih kelebihan helm Cargloss?

Tentu selain trendy bentuknya, Cargloss aman dan nyaman untuk dipakai saat berkendara. Karena proses pembuatannya melalui pengujian SNI dan kami pun membeli peralatan uji dari Itali yang harganya cukup mahal. Karena saya tidak mau membuat helm abal-abal. Selain itu, helm Cargloss juga menggunakan cat yang tidak mudah pudar.

Produksinya helm apa saja ? Berapa banyak kapasitas produksinya per bulan?

Kapasitas produksi pabrik kami yang berada di daerah Citeureup, Bogor, Jawa Barat yaitu 300 ribu helm per bulan walaupun ordernya per bulan 150 ribu helm hingga 200 an helm. Kami juga melayani pemesanan helm Go-Jek sebanyak 60 ribu helm perbulan.

Pabrik helm saya memang memproduksi helm plastik, tidak memproduksi helm fiber karena peralatan yang dibutuhkan semuanya berbeda. Kalau helm fiber, tidak bisa produksi banyak karena handmade. Helm Arai dari Jepang pun handmade, sehingga tidak sanggup membuat helm sebanyak 100 ribu sebulan, Arai saja hanya bisa membuat 4.000 helm sebulan untuk seluruh dunia.

Berapa harga helm yang ditawarkan?

Kami menjual helm dengan harga kisaran Rp 175 ribu hingga Rp 3 jutaan.

Bagaimana strategi untuk memasarkan helm Cargloss ini?

Kami memang mencari pasar yang berbeda misalnya kompetitor mengambil jalan ke kanan, ya saya mengambil jalan ke kiri. Mencari pasarnya yang berbeda misalnya orang lain bikin helm biasa, tapi saya bikin retronya.

Strategi lainnya, tidak menjual helm di agen-agen yang berdekatan, saya mencari titik-titiknya berjauhan. Hal ini juga bertujuan untuk memberi keuntungan kepada para penjual sehingga tidak melakukan banting harga yang mengakibatkan si penjual mendapat keuntungan yang kecil.

Untuk pembayaran, kami juga membuat pembayaran melalui angsuran tapi baru bisa dengan credit card. Tapi sekarang kami juga mau bekerja sama dengan leasing company, namun mereka bilang susah karena helm tidak bisa ditarik lagi kalau motor bisa ditarik lagi bila tidak bisa membayar.

Pengalaman jatuh bangun membangun bisnis selama ini? Dan bagaimana bangkitnya?

Waktu itu awalnya ada orang yang kerja sama dengan saya untuk menjadi sales. Dia yang memasarkan ke toko-toko, tapi ternyata dia tidak membayar ke saya, padahal toko-toko itu sudah membayar ke orang tersebut. Di situ modal saya habis.

Kemudian ada seorang teman yang menyarankan untuk meminjam uang ke bank. Akhinya saya menggadaikan rumah untuk meminjam uang di Bank BRI. Setelah saya bangkit lagi, kemudian saya mulai banyak teman dan di situ akhirnya saya mendapatkan kepercayaan untuk membeli bahan dengan membayar secara kredit.

Tantangannya apa yang Anda hadapi sekarang?

Saya menjalani ini apa adanya saja. Saya berprinsip seperti keretaapi, bila ada yang menyambit kaca kereta di jalan, maka kereta itu akan terus berjalan. Begitu juga dalam membangun bisnis, bila ada tantangan, ya dijalani saja, jangan berhenti.

Bagaimana pertumbuhan bisnis di tahun 2015?

Ya memang, penjualan kami menurun sekitar 15%, targetnya tahun 2016 ini bisa kembali seperti semula.

Di tahun 2016 target bisnisnya apa saja?

Saya akan melebarkan bisnis tahun ini, yakni akan mulai t Cargloss Chemical yaitu membuat untuk poles mobil,injector cleaner, membuat sampo mobil dan sebagainya tapi ada lagi yang baru produknya Cargloss Homecare utnuk mengepel dan cuci piring.(EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved