Profile

Rosan P Roeslani Jadi Ketua Umum Kadin

Oleh Admin
Rosan P Roeslani Jadi Ketua Umum Kadin

Pengusaha Rosan Perkasa Roeslani akhirnya mengalahkan Rachmat Gobel, mantan Menteri Perdagangan dalam pertarungan perebutan kursi Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia periode 2015 – 2020.

Berdasarkan hasil perhitungan surat suara, Rosan, pendiri perusahaan private equity Recapital Advisors itu berhasil mengantongi 102 suara dari total suara pemilih sebanyak 129. Sementara itu, Rachmat Gobel hanya mampu menorehkan surat suara sebanyak 27 suara saja.

Rosan P. Roslani,

Rosan P. Roslani

“Dengan demikian Ketua Umum Kadin 2015-2020 Rosan Roeslani, sah,” kata pemimpin sidang Bambang Soesatyo seusai penghitungan surat suara selesai, di Hotel Trans Luxury, Jalan Gatot Subroto, Bandung Selasa, 24 November 2015.

Usai penghitungan surat suara rampung, terlihat Rachmat Gobel bersalaman dengan Rosan dan Gobel langsung meninggalkan ruangan. Pemilihan ketua umum Kadin periode 2015-2020 itupun berlangsung lancar.

Ketua Umum Kadin Indonesia periode 2010 – 2015, Suryo Bambang Sulisto mengucapkan selamat atas terpilihnya Rosan sebagai ketua umum Kadin Indonesia periode 2015-2020. “Kami sangat bergembira bahwa Munas ini telah memilih ketua umum Kadin baru yang akan menjadi nahkoda bagi Kadin Indonesia,” katanya.

Tak lupa juga Suryo mengapresiasi keberanian Rachmat Gobel yang maju mencalonkan diri menjadi ketua umum Kadin.

“Saya dan seluruh pengurus Kadin yang demisioner ingin menghormati dan mengapresiasi niat anda (Gobel) maju menjadi calon ketua Kadin, dan kedepan akan tetap menjadi aset yang dimiliki Kadin,” katanya.

Tempo.co


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved