Corporate Action Capital Market & Investment Corporate Action

WIKA Menangkan Tender Perkerataapian Senilai Rp363,26 Miliar

WIKA Menangkan Tender Perkerataapian Senilai Rp363,26 Miliar

PT Wijaya Karya (Persero) Tbk telah melakukan penandatanganan perjanjian dengan Direktorat Jenderal Perkeretapian, Kementerian Perhubungan Republik Indonesia mengenai pembangunan pelaksanaan pekerjaan paket A (Pembangunan Fasilitas Perkeretaapian untuk Manggarai s/d Jatinegara), yaitu pekerjaan jalan rel dengan nilai proyek sebesar Rp 363,26 miliar.

20150730_131103_resized_2

Perusahaan pelat merah ini dinyatakan sebagai pemenang pelelangan Pelaksaanaan Paket Pekerjaan A (Pembangunan Fasilitas Perkeretaapian untuk Manggarai s/d Jatinegara). “Pekerjaan jalan rel sesuai dengan surat Penunjukan Penetapan Pemenang oleh Kementerian Perhubungan Republik Indonesia No. PL.405/4/14 Phb 2015, pada tanggal 24 Juni 2015.

“Penetapan pemenang tender ini berdasarkan evaluasi kualifikasi, administrasi dan teknis, harga serta pembuktian kualifikasi dan rencananya proyek ini akan dilaksanakan selama 886 hari kalender atau hingga 31 Desember 2017,” ujar Bintang Perbowo, Direktur Utama WIKA.

Bintang menjelaskan, proyek double track Manggarai-Jatinegara bukanlah proyek pertama WIKA untuk pekerjaan infrastruktur perkeretaapian. WIKA telah berpengalaman menyelesaikan dengan baik beberapa proyek perkeretaapian, antara lain : proyek Elevated Railway Double Track Manggarai-Kota, double track Kutoarjo- Yogyakarta, double track Tanah Abang-Serpong, serta Mass Rapid Transit (MRT) Cp 101-102, CP 104-105 yang saat ini sedang berlangsung.

Sementara, untuk lingkup utama pekerjaan proyek meliputi pekerjaan platform yaitu Stasiun Manggarai, Matraman dan Jatinegara. Lingkup utama lainnya adalah jalan rel yang mencakup pasokan, penghamparan dan pemadatan ballast, pasokan dan pemasangan bantalan, pasokan dan pemasangan rel termasuk turn out serta scissor crossing. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved