CSR Corner

Brother Sumbang Mesin Jahit

Brother Sumbang Mesin Jahit

PT Brother International Sales Indonesia menggelar kampanye Berani buat Perubahan. Mereka memberikan produknya, yakni beberapa mesin jahit kepada SMK Ginus Itaco di Jalan Lapangan Bekasi Tengah no 3, Margahayu, Bekasi. Tujuannya, memberikan perubahan kepada komunitas/institusi sosial lewat produk-produk pilihan yang dikumplkan dari kampanye 1.000 testimoni Brother untuk Indonesia. Demikian rilis resmi perseroan.

Ini adalah kegiatan Corporate Social Responsibility perusahaan perangkat IT terkemuka yang menjual printer, printer label, scanner, dan mesin jahit, ini. Nantinya, Brother Indonesia akan datang beberapa bulan kemudian untuk melihat perubahan positif apa yang telah diwujudkan dengan produk Brother. Selain memberikan produk yang dipilih oleh SMK Ginus Itaco, Brother Indonesia juga mengadakan workshop dan training untuk para siswa SMK tersebut.

Siswa/i SMK itu juga mempelajari teknik menjahit yang baru yaitu membuat outer. Mereka juga mempelajari bagaimana caranya memperbaiki mesin jahit sendiri. Sehingga, nantinya anak-anak SMK Ginus Itaco dapat memperbaiki mesin jahit tanpa harus mengeluarkan biaya sendiri. Brother Indonesia berharap kampanye yang diselengarakan ini dapat meningkatkan kreatifitas dan kemampuan murid-murid SMK Ginus Itaco.

Sehingga mereka mampu menghasilkan karya mereka sendiri yang dapat dipasarkan untuk membawa perubahan positif bagi kehidupan mereka, sekolah tempat mereka belajar, serta orang-orang di sekitar mereka.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved