CSR Corner Corporate Action

Cara Unik Sushi Tei Ajak Pelanggan Berdonasi

Cara Unik Sushi Tei Ajak Pelanggan Berdonasi

PT Sushi Tei Indonesia memiliki cara tersendiri untuk menunjukkan kepedulian dan perhatiannya terhadap anak-anak penderita kanker di Indonesia. Penyedia kuliner khas Jepang ini melibatkan pelanggannya untuk mewujudkan misi tersebut. Dengan mengusung gerakan ‘One Million Cranes for A Better Future’, korporasi yang memiliki dua merek ini, mengajak setiap pelanggannya untuk membuat origami berbentuk bangau sebanyak satu juta buah.

Gerakan 'One Million Cranes for A Better Future' dari PT Sushi Tei Indonesia

Gerakan ‘One Million Cranes for A Better Future’ dari PT Sushi Tei Indonesia

“Dengan mengusung semangat perayaan Hari Anak Nasional tahun 2015 yang mengangkat tema ‘Anak Indonesia Sehat, kreatif, dan berakhlak mulia’, menjadi tepat jika kegiatan ‘One Million Cranes for A Better Future’ mulai kami gerakkan,” kata Vera Kusliawan, Marketing Manager Sushi Tei Indonesia.

Membuat origami bagi anak-anak tentunya menyenangkan, anak akan memperolah edukasi reatif yang fun. Sambil menikmati menu sushi, anak bisa sambil bermain sekaligus ikut diajak peduli kepada sesame. Oleh karenanya, diberikan kesempatan kepada seluruh pelanggan Sushi Tei dan Sushi Kiosk baik itu anak-anak, maupun orang dewasa untuk melipat origami berbentuk bangau.

Setiap origami bangau yang dihasilkan pengunjung akan dihitung senilai Rp100 dan kan didonasikan kepada Yayasan Anak Kanker Indonesia.

Program yang berlangsung dari 13 Juli – 31 Agustus 2015 ini, akan dilaksanakan di semua gerai Sushi Tei dan Sushi Kiosk. Di setiap gerai akan tersedia kertas origami disertau dengan petunjuk melipat origami bangau. Setiap pelanggan dapat melipat origami bangau sebanyak mungkin untuk menghasilkan jumlah donasi yang lebih banyak. Seluruh origami bangau yang dihasilkan pelanggan akan dipamerkan saat penyerahan donasi kepada Yayasan Anak Kanker Indonesia pada tanggal 13 September 2015.

“Kegiatan ini sebenarnya untuk mendukung kegiatan anak-anak Indonesia. Karena kami tahu, kalau sushi itu sangat digemari anak-anak dan keluarga. Sebanyak 60% dari pelanggan kami adalah keluarga, 20% nya karyawan dan sisanya pelajar, mahasiswa, dan ekspatriat. Itulah alasan kami membuat kegiatan ini. Kami optimis dapat mencapai target satu juta bangau, karena setiap bulannya pengunjung kami ada sekitar 450ribu untuk satu Indonesia,” tambah Vera.

Hingga saat ini, PT Sushi Tei Indonesia sudah memiliki total gerai sebanyak 42 outlet, yang terdiri dari 32 gerai untuk Sushi Tei dan 10 gerai untuk Sushi Kiosk. Semua gerai tersebut kini tersebar di 9 kota di Indonesia. Pada bulan Juli ini, PT Sushi Tei Indonesia berencana untuk membuka gerai baru untuk Sushi Tei di Palembang dan akan resmi dibuka pada 23 Juli 2015. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved