CSR Corner

Perkuat Branding, Panasonic Bagikan Rice Cooker Untuk 500 Warteg

Perkuat Branding, Panasonic Bagikan Rice Cooker Untuk 500 Warteg

Melihat prospek pasar dari small home appliances khususnya rice cooker yang terus bertumbuh, Panasonic luncurkan program Semarak (Se-Indonesia Mari Menanak) sebagai langkah memperkuat branding penanak nasi Panasonic. Pada progam ini, Panasonic akan memberikan rice cooker untuk 500 warteg (warung Tegal) guna meningkatkan kualitas makanan yang disajikan.

Panasonic berikan rice cooker kepada 500 warteg di Jabodetabek.

Selain mendonasikan rice cooker, Panasonic juga menjalankan marketing sosial campaign yang berjalan sejak 1 Januari – 28 Februari 2017 dengan setiap pembelian 1 unit rice cooker stainless series pelanggan akan secara langsung menyumbangkan 1 kg beras kepada yang membutuhkan.

Menurut Ahmad Razaki, Associate Director PT Panasonic Gobel Indonesia, melalui program Semarak ini bertujuan untuk meningkatkan usaha kecil dan menengah di Indonesia khususnya warteg agar mereka dapat meningkatkan kualitas dari hidangan yang disajikan. “Program ini kami luncurkan untuk memperkuat brand kami, karena rice cooker merupakan kebutuhan hampir seluruh rumah tangga,” ujarnya di Kantor Panasonic Gobel Indonesia, Jakarta, (8/2).

Warteg menjadi sasaran utama oleh hampir semua kalangan masyarakat karena varian makanan dan harga yang ditawarkan bervariatif. Upaya ini juga untuk membantu menggerakan perekonomian Indonesia.

Rika Novita, Manager Small Home Appliances PT Panasonic Gobel Indonesia menuturkan bahwa selain untuk meningkatkan kualitas hidup, dengan adanya program ini akan meningkatkan jumlah pelanggan dan akan memberikan nilai tambah pada pendapatan pemilik warteg. “Pada program Semarak ini kami juga berkerjasama dengan Kharisma Bahari dan Lions Club Jakarta Monas Kalingga untuk membantu dalam pendistribusian unit rice cooker. Selain itu, Panasonic juga didukung oleh Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah,” ungkap Rika.

Editor : Eva Martha Rahayu


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved