Technology

NetApp Hadirkan versi Terbaru Clustered Data ONTAP 8.2

NetApp Hadirkan versi Terbaru Clustered Data ONTAP 8.2

Bertempat di salah satu hotel di kawasan Senayan, Jakarta, NetApp memperkenalkan versi terbaru dari sistem operasi penyimpanan data andalannya, Clustered Data ONTAP 8.2. Hadirnya versi terbaru dari sistem operasi andalannya ini merupakan konsistemsi NetApp dalam menjawab tantangan yang lahir dari perkembangan dan perubahan tren pada dunia teknologi informasi (TI) kini.

NetAppSoftware terbaru ini sendiri disebut-sebut akan memberikan kemampuan bagi organisasi dan penyedia layanan cloud untuk menawarkan layanan dan kapasitas baru. Pelayanan dan kapasitas baru tersebut akan terlihat dari penggunaan uptime aplikasi yang maksimal dengan cepat dan biaya yang efektif.

Seperti dijelaskan Steven Law, Country Manager NetApp Indonesia, Clustered Data ONTAP 8.2 ini sendiri mampu menghapus batasan kinerja, ketersediaan, dan efisiensi dari perangkat silo yang tradisionil. “Selain itu ONTAP 8.2 ini memberdayakan TI untuk menyelaraskan infrastruktur storage dengan berbagai permintaan bisnis dan aplikasi yang selalu berubah tanpa gangguan,” tambah Steven.

Beberapa kemampuan TI terdepan yang terdapat pada industri pada saat ini pun dapat ditemui di ONTAP 8.2. Kemampuan tersebut antara lain adanya kemampuan operasional tanpa gangguan. Dengan tingkat kehandalan mencapai 99,999%, ONTAP 8.2 mampu menyediakan akses data yang berkesinambungan selama waktu down time dan dynamic load balancing yang terjadwal tanpa migrasi data yang mengganggu.

Selain itu, skalabilitas yang sempurna menjadi salah satu kecanggihan yang dimiliki oleh ONTAP 8.2 ini. Dengan kapasitas penyimpanan maksimal 69 PB dan 24 contoller node, 49.000LUN, dan 12.000 volume NAS, ONTAP 8.2 dapat mendukung lebih dari 100.000 klien dan single container hingga 20PB.

Efisiensi storage dan operasional yang sudah terbukti handal merupakan salah satu kemajuan yang tersedian di industri yang juga dapat ditemukan di ONTAP 8.2. Operasional dan efisiensi data penyimpanan yang dimiliki ONTAP 8.2 pun telah teruji di dalam sebuah arsitktur multitalenta yang terpadu dan tentu yang sesuai dengan kebutuhan bisnis dari perusahaan dengan skala apapun.

Adapun fitur-fitur dan pengembangan terbaru dari ONTAP 8.2 ini adalah Quality of Service (QoS) yang mendetail, Backup NetApp SnapVault disk-to-disk (D2D), model adopsi yang berbiaya efektif dan fleksibel, Virtual Machine (VM) storage yang mendukung inisiatif software-defined, lingkungan virtual Microsoft yang sudah ditingkatkan, infrastruktur berbagi Vmware yang sudah ditingkatkan, data akses berkelanjutan selama pembaruan controller, protokol-protokol strogae terbaru, layanan-layanan pengkajian, migrasi, dan optimasi baru serta layanan-layanan implementasi yang sudah ditingkatkan, dan pengingkatan otomatisasi dan pengawasan untuk NetApp OnCommand Management Suite. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved