zkumparan Automotive

Gimmick Marketing New Avanza Dongkrak Penjualan

Gimmick Marketing New Avanza Dongkrak Penjualan
Berbagai paket program promo New Avanza diluncurkan untuk menggaet konsumen

Tahun 2019 ini Toyota memberikan kejutan dengan meluncurkan model baru MPV, yakni New Avanza dan New Veloz. Harga kedua mobil tersebut tidak naik, sehingga banyak diminati masyarakat.

“Melihat antusiasme masyarakat tersebut, kami sebagai dealer Toyota memberikan apresiasi berupa kemudahan untuk membeli Toyota dengan menawarkan beberapa program promo spesial yang berlaku di bulan Januari dan Februari 2019,” jelas Martogi Siahaan, Chief Executive Auto2000.

Program itu antara lain : trade-in atau tukar tambah untuk pelanggan setia Auto2000 yang ingin menambah koleksi mobil baru, dengan memanfaatkan Special Replacement Program dengan tenor antara 1 sampai dengan 5 tahun.

Kemudian, pelanggan juga bisa memilih paket Trade Cycle. Paket pembelian ini diberikan kepada pelanggan yang ingin membeli mobil baru, namun masih terkenadala sisa angsuran(pembelian lewat kedit). Konsumen tidak perlu berpikir panjang, karena langsung bisa meneruskan kredit mobil New Avanza dengan nilai cicilan per bulan yang sama dengan model lawas yang dimiliki.

Paket ketiga ialah uang muka yang ringan. Paket ini ditujukan bagi ppengusaha rental mobil atau taksi online yang ingin menambah armada yang dioperasikan dengan New Avanza atau Veloz.Namun, paket Low DP 15% juga tetap dapat dimanfaatkan oleh konsumen rumahan.

Paket berikutnya adalah Paket Suka-Suka (Balloon Payment). Dengan DP minimal 20%, calon pembeli dapat memilih sendiri jangka waktu pembayaran cicilan dan besarnya cicilan per bulan sesuai dengan rencana keuangan keluarga. Tenor yang bisa diajukan adalah antara 1 hingga 5 tahun. Selain itu, masih ada tambahan bonus berupa asuransi gratis untuk 1 tahun pertama.

Calon pembeli bisa mendapatkan paket pembiayaan dengan bunga ringan untuk tenor 1 – 8 tahun. Walau begitu, paket ini tidak eksklusif hanya untuk New Avanza dan New Veloz, tapi juga model lain seperti Agya, Calya, Innova, Fortuner, Yaris, Rush, dan Sienta. DP minimal 25%, calon pembeli dapat memilih tenor 4 tahun ditambah opsi perpanjangan 3 – 4 tahun dan maksimal 8 tahun.

Dengan begitu banyak pilihan program pembiayaan yang berlaku hingga 28 Februari 2019 di atas, calon pembeli New Avanza dan New Veloz dapat memilih salah satu opsi program promo yang paling sesuai dengan rencana keuangan keluarga. Tentu dengan catatan, syarat dan ketentuan berlaku dan konsumen bisa berkonsultasi terlebih dahulu dengan tenaga sales advisor di seluruh cabang Auto2000.

“Kehadiran New Avanza dan New Veloz di awal tahun 2019 jelas memberikan angin segar bagi pecinta MPV keluarga untuk melakukan pembelian unit baru. Ragam program pembiayaan Auto200 siapkan agar pelanggan bisa merasakan langsung kemudahan pembelian New Avanza dan New Veloz,” jelas Martogi.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved