Automotive

Mobil BMW ke-15 Diluncurkan di Indonesia

BMW Group Indonesia manambah portofolio produknya dengan meluncurkan produk face lift-nya yakni BMW X-1, atau X Series. Mobil kompak atau yang masuk dalam kategori Sport Activity Vehicle (SAV) ini merupakan mobil yang diluncurkan BMW di tahun 2019 ini.

“Kami meluncurkan produk terbaru X-Series, sekaligus merupakan peluncuran terakhir di tahun ini,” kata Jodie O’tania, Director of Communications BMW Group Indonesia, di sela-sela peluncuran kendaraan tersebut di Plaza Senayan, Jakarta Selatan (1/11/2019).

BMW X-1, sangat dikenal di Indonesia. Popularitas mobil SAV ini dimulai saat generasi kedua mobil kompak tersebut diluncurkan pada 2016. Apalagi saat itu X-1 telah dirakit di pabrik BMW di Sunter, Jakarta, sehingga harganya pun sangat kompetitif.

X1 mengusung mesin tiga silinder berkapasitas 1.500cc TwinPower Turbo yang menghasilkan tenaga maksimal mencapai 136 tenaga kuda pada 4.400 rpm dan torsi maksimum hingga 220 Nm pada 1.250 rpm. Transmisi enam percepatan dengan akselerasi 0-100 km/jam dapat ditembus hanya dalam 9,7 detik.

Banyak perubahan yang ditawarkan pada generasi terbaru X1 ini terutama pada eksteriornya.besar dari eksteriornya. Desain terabru dari BMW yang elegan dengan garis minimalis. Begitu juga dalam kabinnya, terutama kemudahan dalam mengakses fitur yang terkoneksi dengan Apple Carplay. “Generasi SAV terbaru ini tampak elegan dan mewah dengan pilihan Upholstery baru. teknologi Wireless Apple Carplay yang disematkan dalam mobil itu semnuanya bisa digerakan hanya dengan suara,” tambah Jodie.

BMW X1 ini dibanderol dengan harga Rp 739.000.000 off the road.

Editor: Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved