Berita BCA Berita BCA

Libatkan Partisipasi ASEAN dan China, Aktivasi Merek BCA Terbaik di Indonesia

Libatkan Partisipasi ASEAN dan China, Aktivasi Merek BCA Terbaik di Indonesia

Di pasar yang kian sesak, para pemasar dan pengelola merek tak henti-hentinya mencari metode komunikasi pemasaran baru yang memungkinkan mereka untuk menciptakan diferensiasi terhadap penawarannya. Dalam beberapa tahun terakhir, brand activation sebagai sebuah pemasaran interaktif yang melibatkan konsumen dan merek semakin mudah ditemui.

Pemahaman brand activation pun telah bergeser, dari yang tadinya untuk memberi efek awareness belaka, kini lebih ditujukan untuk menciptakan keterikatan rasional maupun emosional dengan konsumen. Jika dulu brand activation lebih menekankan pada konteks kegiatannya, kini konten menjadi jauh lebih penting.

Sederhananya, kalau dulu kegiatan aktivasi harus melibatkan deretan artis papan atas dengan sound system menggelegar, sekarang tidak demikian. Yang penting adalah menyelenggarakan program yang memiliki relevansi dengan konsumen sehingga terjadi sebuah sinergi pesan, yang pada akhirnya akan berkorelasi positif dengan penjualan.

BCA - Brand Activation Majalah MIX Marcomm

Sebagai bank swasta nasional terbesar di Indonesia, PT Bank Central Asia Tbk (BCA) sangat menyadari pentingnya aktivasi merek dalam membangun dan memelihara loyalitas para nasabah. Buktinya, salah satu program kompetisi yang dihelat BCA dan PPM School of Management, bertajuk The 5th PPM Regional Business Case Competition (RBCC) – BCA’s Employer Branding: The Challenge Ahead, terpilih menjadi pemenang dalam ajang The 8th Indonesia Most Experiential Brand Activation 2015 yang diselenggarakan Majalah MIX MarComm untuk kategori contest/competition.

Penghargaan tersebut diberikan oleh Pemimpin Redaksi Majalah MIX MarComm Kemal Effendi Gani, kepada Kepala Divisi Pembelajaran dan Pengembangan BCA Lena Setiawati di Jakarta, Rabu (25/11). Lena mengatakan, RBCC diikuti oleh para peserta yang berasal dari 26 sekolah bisnis dan universitas di kawasan ASEAN dan China.

Selain ditujukan untuk melatih pengetahuan, keterampilan, dan pengalaman mahasiswa S2 dalam menganalisis kasus bisnis di tingkat regional, RBCC pun bermanfaat bagi para eksekutif untuk memperoleh berbagai gagasan inovatif dan orisinal dari lingkungan akademis.

“Kami bersyukur karena melalui program yang kami selenggarakan, BCA dapat memberikan kontribusi dalam memberikan nilai tambah bagi peningkatan kualitas anak bangsa. Tak hanya sebatas memberikan nilai tambah, program ini turut membuat merek BCA tersebut aktif di benak peserta. Tentu kami bangga karena program kompetisi RBCC diapresiasi melalui penghargaan ini,” ujar Lena.

BCA - Brand Activation Majalah MIX Marcomm

Indonesia Most Experiential Brand Activation 2015 merupakan acara tahunan yang sudah diselenggarakan untuk ke-8 kalinya sebagai upaya untuk memajukan brand activation di Indonesia. Nama-nama pemenang telah melewati penilaian para dewan juri yang terdiri dari praktisi brand activation, pakar pemasaran, akademisi, dan media yaitu Adi Wijaya (Presiden Direktur RedLine Indonesia), Sumardy (CEO Buzz&Co), Dorien Kartikawangi (Associate Professor School of Communication Unika Atma Jaya), dan Edhy Aruman (Redaktur Senior Majalah MIX MarComm).

Kriteria penilaian dalam ajang Indonesia Most Experiential Brand Activation 2015 sangat komprehensif, meliputi efektivitas konsep yang dijalankan dalam menjawab kebutuhan merek, kreativitas eksekusi, efisiensi biaya, tingkat interaksi merek dengan audiens, pencapaian hasil sesuai tujuan kegiatan, serta strategi amplifikasi program.

BCA berhasil meraih penghargaan ini karena kemampuan RBCC untuk menjangkau dan menarik partisipasi hingga kawasan ASEAN dan China, meski penyelenggaraannya dilakukan di Indonesia. Hal ini tentunya memberikan dampak yang sangat besar dari sisi branding.

“Penghargaan yang selama ini telah diperoleh BCA merupakan wujud nyata dalam meraih kepercayaan para nasabah. Kami menyadari bahwa kepercayaan masyarakat merupakan salah satu faktor kunci dalam menciptakan loyalitas nasabah terhadap BCA. Kiranya penghargaan ini dapat turut menjadi inspirasi bagi instansi-instansi lain untuk menaruh perhatian pada pengembangan aktivasi mereka melalui berbagai program yang memiliki nilai tambah serta bermafaat bagi bangsa,” tutup Lena.

BCA Senantiasa di Sisi Anda.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved