Berita BCA Berita BCA

Prestasi BCA di Tingkat Asia pada Asian Banker Leadership Achievement Awards

Prestasi BCA di Tingkat Asia pada Asian Banker Leadership Achievement Awards

Selasa, 10 Mei 2016 lalu di Hanoi beberapa petinggi bank mendapatkan apreasiasi atas keberhasilannya mempertahankan posisi perusahaannya sebagai bank yang mampu mengembangkan bisnis dan konsep transaksi pembayaran. Jahja Setiaatmadja, Presiden Direktur PT Bank Central Asia Tbk (BCA) salah satunya.

Prestasi di tingkat Asia ini kembali diraih oleh Jahja melalui penghargaan CEO Leadership Achievement and Retail Banker of the Year in Asia Pacific Awards pada event Asian Banker Leadership Achievement Award.

Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja (tengah) bersama Chairman The Asian Banker Emmanuel Daniel (kanan), Advisory Council The Asian Banker Leadership Achievement Awards Alain Chevalier (kiri), Deputy Governor State Bank of Vietnam Nguyen Thi Hong (kedua kiri), dan Former Chairman of House Financial Services Committee United States Congress Congressman Barney Frank (kedua kanan) seusai menerima penghargaan sebagai CEO Leadership Awards and Best Managed Banks and Retail Banker of the Year dalam Asian Banker Leadership Achievement Awards di Hanoi, Selasa (10/5)

Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja (tengah) bersama Chairman The Asian Banker Emmanuel Daniel (kanan), Advisory Council The Asian Banker Leadership Achievement Awards Alain Chevalier (kiri), Deputy Governor State Bank of Vietnam Nguyen Thi Hong (kedua kiri), dan Former Chairman of House Financial Services Committee United States Congress Congressman Barney Frank (kedua kanan) seusai menerima penghargaan sebagai CEO Leadership Awards and Best Managed Banks and Retail Banker of the Year dalam Asian Banker Leadership Achievement Awards di Hanoi, Selasa (10/5)

Turut hadir dalam acara ini Advisory Council The Asian Banker Leadership Achievement Awards Alain Chevalier, Deputy Governor State Bank of Vietnam Nguyen Thi Hong, Former Chairman of House Financial Services Committee United States Congress Congressman Barney Frank, dan Chairman The Asian Banker Emmanuel Daniel.

“Di tengah potensi bisnis perbankan, pemimpin perusahaan atau CEO menjadi sorotan berbagai pihak, mengingat tanggung jawabnya untuk mengembangkan perusahaan. Begitu banyak pengalaman yang telah saya lalui bersama BCA, dan tentunya sebagai seorang pemimpin saya tidak berjalan sendiri. Segala prestasi dan pengembangan perusahaan merupakan bukti nyata dari semangat, kerja keras, dan kekompakan manajemen beserta seluruh karyawan dalam memberikan pelayanan terbaik kepada nasabah,” ujar Jahja.

Selama ini BCA telah mengalami pengembangan yang pesat dan pencapainnya diakui melalui beragam penghargaan. Berdasarkan hasil penilaian dari Asian Banker Leadership Achievement Awards, BCA diakui mampu mempertahankan posisinya dalam memperkuat bisnis transaksi perbankan melalui jasa pembayaran, e-commerce, sampai kepada pengenalan konsep layanan perbankan elektronik. Selain itu BCA turut diapresiasi atas upayanya dalam mempromosikan inklusi keuangan di sektor ritel. “Penghargaan ini tidak hanya memotivasi saya, namun juga seluruh keluarga besar BCA untuk terus melakukan inovasi demi pengembangan perusahaan. Sebagai bank yang fokus kepada peningkatan layanan kepada nasabah, kami pun terus berupaya melakukan berbagai inovasi sesuai dengan kebutuhan dan perkembangan zaman masa kini,” ujar Jahja.

Para pemenang penghargaan ini telah diseleksi terlebih dahulu oleh juri-juri yang kompeten pada bidangnya, merupakan pemimpin-pemimpin terpilih yang berasal dari berbagai bank di Asia dan telah menunjukkan kompetensi terbaiknya dalam memajukan perusahaan. “Selain dapat memotivasi sekaligus meningkatkan kinerja BCA yang lebih baik, tentu harapan kami penghargaan ini dapat menginspirasi perusahaan lainnya untuk dapat terus memberikan kemudahan dan kenyamanan dalam memenuhi kebutuhan perbankan para nasabah,”tutup Jahja.

BCA Senantiasa di Sisi Anda


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved