Marketing Brands zkumparan

Garuda Benahi Diri Untuk Lebih Tingkatkan Value

Garuda Benahi Diri Untuk Lebih Tingkatkan Value

Demi meningkatkan kinerja keuangan dan operasional perusahaan secara signifikan, Garuda Indonesia akan mengimplementasikan strategi keuangan jangka pendeknya dalam 6 bulan kedepan. Maskapai ini akan memfokuskan pada aspek financial performance, operational excellence, dan customer experience.

Menurut Nina Sulistyowati, Direktur Pemasaran dan Teknologi Informasi PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk., pihaknya berencana akan mewujudkannya melalui program 5 Quick Wins Priority yang memaksimalkan fleet coast optimization, route optimization, reduce cost, enhance value from subsidiary Citilink, dan enhance management system.

Di tahun 2017, Garuda mencanangkan program strategis demi mengejar perbaikan kinerja. Beberapa program prioritas di bidang pemasaran akan dilakukan pengembangan salah satunya adalah route optimization yang akan mencoba memaksimalkan rute-rute potensial untuk menambah revenue management Garuda.

“Saat ini revenue menjadi hal yang penting. Kami juga akan berencana mengintegrasikan antara Garuda dan Citilink. Jika Garuda dan Citilink bersinergi diharapkan akan menciptakan suatu kekuatan yang besar dan strategis,” ujar Nina.

Di satu sisi, Garuda berusaha meningkatkan revenue dan di sisi lain mencoba untuk reduce cost yang nantinya akan dapat meningkatkan performance Garuda itu sendiri. Selain itu fleet cost akan dioptimumkan, saat ini Garuda memiliki 144 fleet dan Citilink 55 fleet, belum lagi akan ada pesawat baru yang akan datang.

Brand value Garuda telah memiliki tempat tersendiri di mata pelanggan. Mampu menerjemahkan diri sebagai airlines Indonesia dengan layanan bintang lima dan memberikan experience kepada setiap pengguna. Garuda berada di positioning tersendiri dibanding maskapai dalam negeri lainnya.

“Kami tiga tahun berturut-turut mendapatkan apresiasi sebagai The Worlds Best Cabin Crew pada tahun 2014, 2015, dan 2016. Posisi ini akan kita pertahankan terus karena merupakan ciri khas Garuda yang akan meningkatkan value kita,” ungkap Nina. Baginya Garuda akan memaksimalakan seluruh bagian mereka dengaan tidak hanya memberikan layanan terbaik saja, namun harus diiringi dengan operation excellence dalam hal On Time Performance (OTP).

Garuda sangat concern dengan OTP sebagai upaya peningkatan brand. Hal ini dibuktikan melalui program khusus untuk menangani OTP dengan melakukan kerja sama dengan Airnav dan Angkasa Pura. Kepuasan pelanggan adalah segalanya bagi Garuda, kerjasama dengan Airnav dilakukan untuk kedatangan pesawat yang on-time, mereduksi holding saat akan mendarat, dan melakukan koordinasi dengan pihak Angkasa Pura atau bandara setempat. Faktor tersebut juga sangat mempengaruhi peningkatan brand value.

“Kami berusaha untuk meningkatkan OTP lebih dari 90% dan akan terus memonitor setiap harinya dan melakukan koordinasi dengan semua pihak yang terkait. Sebagai contoh, kita bersama Airnav menjalin sinergi dan membentuk tim, semacam breakthrough project untuk menaikan presentase OTP. Hal ini juga di dukung dengan penggunaan dashboard yang akan memonitor OTP secara realtime yang di jalankan oleh direktur produksi,” jelasnya.

Selain memperkuat rute domestik, Garuda melakukan expansi keluar dengan meluncurkan first flight dari Chengdu ke Bali 23 Mei lalu. Battle field dalam negeri sangat ketat dengan kehadiran maskapai lain. Garuda senantiasa mengevaluasi rute potensial baik domestik maupun internasional. Integrasi Garuda dan Citilink untuk rute dan jam juga sedang mereka kembangkan lebih jauh untuk memberi kemudahan pelanggan.

Di era digital ini, Garuda akan hadir dengan digital business dengan menjadikan Garuda sebagai IT based airline untuk program jangka panjang pada sisi bisnisnya. Mobile apps dan peningkatan aktivitas digital seperti penyelenggaran online travel fair hingga gimmick promo dilakukan oleh Garuda. Selain itu, melakukan push untuk cargo dan ancillary.

Membangun usaha di bidang jasa Garuda paham betul bahwa trust adalah modal utama perusahaan yang diberikan pelanggan dan telah menjadi brand integrity. Trust baginya menjadi bentuk satu image positif yang senantiasa Garuda deliver melalui janji yang telah mereka berikan. Memiliki brand value yang tinggi memberikan benefit kepercayaan pelanggan bahkan dapat meningkatkan potensial market Garuda. “Dengan brand value yang telah dimiliki, Garuda berharap dapat mempertahankan dan ekspansi pasar, serta meningkatkan jumlah penumpang,” jelasnya menutup pembicaraan.

Reporter: Anastasia Anggoro Sukmonowati


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved