Brands IBBA

Kopiko Mendunia, Ini Rahasianya

Kopiko Mendunia, Ini Rahasianya

PT Mayora Indah Tbk (Mayora) merilis Kopiko di era 1980-an dan menjadi permen kopi pertama di Indonesia. Sebagai pelopor hadirnya kopi dalam bentuk kembang gula, perseroan sangat menghargai arti penting kopi.

“Kopiko adalah salah satu Global Brands dari Mayora di mana kopiko merupakan merek yang fokus di kopi dan mempunyai banyak keunggulan,” kata Ricky Afrianto, Head of Marketing Mayora.

Menurut dia, perseroan sadar kalau produk kopi tidak bisa dibuat sembarangan karena sifatnya yang sangat personal. Inovasi sangat penting untuk memberikan yang terbaik kepada konsumen di berbagai belahan dunia. Langkah itu dibarengi komitmen untuk membangun brand dalam jangka panjang sehingga Kopiko menjadi merek global yang punya equity kuat.

Secara umum, ada 4 langkah yang diambil. Pertama, menjaga kualitas biji kopi hingga menjadi produk akhir. Kedua, memahami pasar dan konsumen di setiap negara. Ketiga, terus berinovasi untuk menjawab kebutuhan dan keinginan konsumen.

“Terakhir, melakukan aktifitas marketing untuk membangun brand baik di above the line maupun below the line,” katanya.

Ricky Afrianto, Global Marketing Director PT Mayora Indah Tbk

Ricky Afrianto, Global Marketing Director PT Mayora Indah Tbk

Ricky menjelaskan produk maupun merek Kopiko diterima dengan baik oleh konsumen di luar negeri. Ini adalah wujud nyata komitmen kopiko menjaga kualitas produk hingga aktivitas marketing dalam membangun brand. Lahir di Indonesia, Kopiko ini telah menembus pasar dunia.

“Di dunia, kami hadir di lebih dari 50 negara baik di Asia, Afrika, Australia, Eropa dan Amerika,” katanya

Apa rahasianya? Menurut dia, perseroan memiliki produk unggulan yang diterima pasar dengan baik. Selanjutnya, adalah fokus mengembangkan aktivitas marketing untuk membangun brand equity yang kuat. Tim pemasaran juga harus solid dan paham kondisi pasar dan konsumen di setiap negara. “Saat ini, nilai ekspor kami sudah lebih dari 30% dari total Mayora turn over,” ujarnya.

Sukses Kopiko diganjar beragam penghargaan bergengsi. Mulai dari Top Brand 2012 dari Frontier Consulting Group, Superbrands 2012 dari Nielsen & Tempo, dan terakhir Top Five Best Manage Companies in Indonesia dari Asia Money Magazine.

“Kami adalah ahli di bidang kopi dengan pengalaman lebih dari 30 tahun dan sangat berkomitmen terhadap kualitas produk. Proses pengolahan dari awal dan akhir dijaga ketat demi memberikan kualitas terbaik,” ujarnya. (Reportase: Aulia Dhetira)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved