Leaders Young Women Leaders zkumparan

Business Women of the Year 2021, Dian Andyasuri: Mengubah Empati Jadi Aksi

Dian Andyasuri, Presiden Direktur Shell Indonesia

Dian Andyasuri, menjadi salah satu pemimpin perempuan yang diberikan penghargaan Business Women of the Year 2021 oleh Majalah SWA. Dalam kata sambutan di acara penganugerahaan, Presiden Direktur Shell Indonesia itu mengatakan, kepempimpinan yang penuh welas asih menjadi hal yang sangat diperhatikannya, apalagi di masa pandemi Covid-19.

Menurutnya, hal pertama yang harus dipastikan adalah seluruh karyawan terproteksi dengan baik secara fisik dan mental di masa pandemi ini. Dian menerapkan kerangka kerja Peduli, yang dapat diterjemahkan yakni peduli pada diri sendiri, orang lain, dan bisnis.

“Saya menyampaikan kepada tim bahwa kalau diri sendiri bisa terjaga dengan baik maka bisa berdampak baik ke bisnis. Caranya, fokus kepada hal-hal yang bisa kita kendalikan, jangan terlalu khawatir akan hal di luar kendali kita, karena bisa mengganggu kesehatan,” ujarnya di acara Penganugerahan dan Webinar Indonesia Most Powerful Women & Indonesia Young Women Business Leaders 2021 bertema Compassionate Leadership di Era Pandemi.

Terkait pemimpin yang penuh kepedulian tersebut, Dian melanjutkan, pihaknya telah membangun lingkungan kerja yang aman, di antaranya pengaturan dan fasilitas WFH, dokter online, peningkatan tujangan medis, dan donasi. Kemudian penanganan terkait psikologis seperti komunikasi virtual berkala bagi karyawan, pelatihan berbasis online, Dukungan EAP, dan vaksinasi.

Bicara mengenai tema compassionate leadership, ia berpendapat, perlu diperhatikan bahwa bukan hanya satu orang saja yang compassionate tetapi semua orang. Ia mencontohkan yang diterapkannya, “Secara regular, semua pemimpin di Shell memberikan semangat kepada untuk memastikan bahwa we’re ok dan you will never be alone. Selain memastikan prokes, para leader di kantor juga selalu hadir bila ada yang ingin menceritakan kendalanya,” ucap Dian.

Presiden Direktur perempuan pertama di Shell Indonesia ini juga mengungkapkan, pihaknya juga menggagas new leadership framework, yang inti di dalamnya menekankan bahwa hal terpenting bagi pemimpin adalah belajar.

“Satu hal yang saya pelajari bahwa untuk compassionte pun kita harus selalu belajar dan bertanya, supaya lebih efektif. Sehingga siapapun yang kita bantu, tujuan mereka bisa tercapai,” ujar Dian.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved