Covid 19

Cara Polytron Hadapi Tantangan Pandemi Covid-19

Tantangan baru akibat pandemi Covid-19 banyak bermunculan bagi dunia bisnis. Bagi produsen piranti elektronik, Polytron, tantangan terbesar adalah menyesuaikan semua kegiatan dengan standard protokol kesehatan.

Tekno Wibowo, Direktur Marketing Polytron, menjelaskan, Polytron memastikan bahwa protokol kesehatan diterapkan di segala lini mulai dari proses development produk, produksi, distribusi dan service, termasuk menyesuaikan waktu kerja yang lebih fleksibel.

Protokol kesehatan dengan standar 3M (Memakai masker, Menjaga jarak, Mencuci tangan) dan pengukuran suhu diterapkan ke seluruh karyawan dan tamu. Jumlah tamu juga dibatasi termasuk kunjungan ke supplier.

Di luar protokol standar tersebut, manajemen menerapkan tambahan absen lewat aplikasi untuk karyawan yang bertujuan memudahkan tracing jika ada kasus infeksi. “Semua meeting juga dipindahkan ke virtual,” ujar Tekno.

Penyesuaian juga dilakukan pada hubungan dengan supplier. Tekno menjelaskan, supplier yang berkunjung harus membawa surat bebas Covid-19 atau hasil swab test. “Ya supplier yang datang harus membawa surat. Bagi customer yang datang ke tempat service juga harus mengikuti prosedur kesehatan untuk bisa masuk,” jelasnya.

Selain itu, pada bulan ini, Polytronmeluncurkan produk air purifier dengan fitur UV yang memiliki kemampuan membersihkan udara dari virus dan bakteri. Sebelumnya, sejak Bulan Juli lalu, merek yang lahir tahun 1975 ini juga memproduksi masker kesehatan tiga lapis. Polytron memanfaatkan teknologi dalam peralatan elektronik seperti LED TV menjadi modal utama untuk memproduksi masker tersebut yang diproduksi di dalam ruangan bersih berstandar internasional yang dimiliki oleh Polytron.

“Untuk produk baru kami juga luncurkan masker kesehatan dengan kualitas standar internasional karena paling efektif mencegah Covid-19,” ungkap Tekno sembari menambahkan bahwa penjualan sepanjang tahun ini menurun 3\% dibandingkan tahun lalu.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved