Covid 19

Pengguna Tokopedia Donasi APD Senilai Rp 1,25 Miliar

Pengguna Tokopedia memberikan donasi sekitar Rp1,25 miliar kepada 17 rumah sakit dan 12 Puskesmas di Jabodetabek melalui BenihBaik.com. Donasi ini disalurkanberikan dalam bentuk alat pelindung diri (APD) untuk tenaga medis yang berjuang di garda depan melawan pandemi Covid-19.

Donasi ini dikumpulkan dalam kurun waktu sebulan, dari tanggal 1-31 Oktober 2020, melalui TopDonasi. “Tokopedia mengapresiasi semangat masyarakat untuk membantu para tenaga medis, garda terdepan penanganan pandemi Covid-19, mendapatkan bantuan APD yang disalurkan lewat salah satu mitra kami, BenihBaik. Masyarakat ke depannya bisa terus berbagi kebaikan melalui ekosistem Tokopedia Salam dengan berdonasi saat berbelanja atau dengan mengetik ‘Donasi’ pada kotak pencarian Tokopedia,” ujar Head of Tokopedia Salam, Garri Juanda.

Penyerahan donasi secara simbolis dilakukan oleh Pendiri sekaligus CEO BenihBaik.com, Andy F Noya kepada Dompet Kemanusiaan Media Group (DKMG) yang melakukan pengadaan dan distribusi APD kepada fasilitas kesehatan penerima.

“Pandemi Covid-19 belum usai, bahkan di beberapa tempat jumlah yang terdeteksi positif malah meningkat. APD untuk petugas medis ini sangatlah penting untuk melindungi para pejuang Covid di garda terdepan. Terima kasih kepada pengguna Tokopedia, yang terus menerus peduli pada pejuang kesehatan. Terima kasih juga kepada DKMG yang membantu pengadaan dan distribusi APD ini. Semoga kita selalu sehat untuk terus menjadi jembatan kebaikan bagi sesama,” kata Andy.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved