Covid 19

Refit Club di Gresik Terapkan Protokol Kesehatan Tangkal Covid-19

Refit Club di Gresik, Jawa Timur, terapkan protokol kesehatan. (Foto : Istimewa)

Refit Indonesia, jenama pusat kebugaran lokal, pada awal pekan ini membuka cabang Refit Club terbaru di Gresik serta menerapkan protokol kesehatan untuk menangkal penyebaran virus Corona.

Mela Gunawan, Pendiri & Chief Marketing Officer Refit Indonesia, menyampaikan manajemen Refit Club di Gresik menerapkan protokol kesehatan yang membatasi kapasitas anggota sebesar 50\% dari jumlah total kapasitas, menyediakan cairan disinfektan dan hand sanitizer, rutin melakukan sterilisasi alat-alat kebugaran, mengecek suhu pegawai dan anggota sebelum memasuki ruangan serta wajib mengenakan masker. “Kami juga mengimbau para anggota membawa matras sendiri dan menjaga jarak,” ujar Mela saat dihubungi SWA online di Jakarta, Kamis (8/10/2020).

Mela memastikan Refit Club Gresik sudah dilengkapi dengan fasilitas sanitasi yang memadai serta rutin melakukan sterilisasi ruang dan peralatan agar anggota dapat berolahraga dengan nyaman dan aman di masa pandemi. Keamanan protokol kesehatan di klub terbaru pun sudah dipastikan memenuhi standar protokol kesehatan WHO (World Health Organization). “Kami mempersiapkan protokol kesehatan khusus. Misalnya, pembatasan jumlah anggota yang berlatih dalam saat bersamaan, mengedukasi anggota untuk membawa matras dan handuk masing-masing dan lainnya. Protokol kesehatan dikomunikasikan melalui media video, poster, hingga staf yang selalu mengimbau pengunjung menerapkan protokol kesehatan,” Mela menjelaskan.

Mela mengatakan pembukaan Refit Club di Jawa Timur yang mengusung konsep affordable gym ini mendukung masyarakat Gresik berolahraga di era kelaziman baru dengan fasilitas terbaik namun dengan harga yang ramah di kantong. Masyarakat semakin melek mempraktikkan gaya hidup sehat dengan olahragadan meyakini olahraga bisa dijadikan sebagai investasi kesehatan untuk terus memelihara imunitas tubuh tetap terjaga, terlebih di masa pandemi. “Kebutuhan dan investasi dari gaya hidup sehat ini penting karena masyarakat Indonesia sudah peduli bahwa exercise is medicine, meningkatkan sistem imun tubuh dan dapat mengurangi stress,” tutur Mela.

Refit Club Gresik yang berlokasi di Icon Mall Gresik ini menawarkan suasana olahraga yang berbeda dibanding dengan lima cabang Refit Club lainnya. Meski berada dalam ruangan, ReFIT Club Gresik menyuguhkan suasana olahraga dengan pemandangan alam di sekitarnya. Pilihan kelas kebugaran dan fasilitasnya beragam, seperti kettlebell, squat rack, rover equipment. shower dan lemari penyimpanan barang-barang pribadi anggota klub kebugaran ini. Dengan mengikuti kelas dan memanfaatkan peralatan di pusat kebugaran, imbuh Mela, masyarakat Gresik diharap bisa menjalani gaya hidup sehat dengan maksimal.

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved