Property

Ciputra Gandeng Sinar Menara Bangun Citra Living Apartment

Ciputra Gandeng Sinar Menara Bangun Citra Living Apartment

Kondisi ekonomi yang kurang menggairahkan, tidak membuat para pengembang gamang untuk menunda pembangunan proyek. Mereka tetap optimis tahun depan kondisi ekonomi akan membaik. Hal inilah yang membuat Ciputra Residence berani mempersiapkan apatermen terbarunya, yaitu Citra Living Apartment (CLA) yang berlokasi di kawasan Citra Garden City, Kalideres, Jakarta Barat.

Di atas lahan seluas 1 hektar, PT Ciputra Residence menggandeng PT Sinar Menara Terang, untuk membangun proyek apartemen tiga menara, di mana masaing-masing memiliki 18 lantai. Untuk membangun apatermen ini dibutuhkan investasi sekitar Rp 400 miliar – Rp 500 miliar.

Menurut Budiarsa Sastrawinata, Direktur Pengelola Ciputra Group, proyek ini berada di kawasan hunian yang telah berkembang dan dilengkapi berbagai fasilitas penunjang untuk kenyamanan penghuni.

Ciputra Group

Budiarsa Sastrawinata, Direktur Pengelola Ciputra Group (ketiga dari kiri) saat menyaksikan maket Citra Living Apartment.

Apalagi lokasinya sangat menguntungkan karena dekat dengan Bandara Soekarno Hatta, sehingga dapat mengintegerasikan kepentingan bisnis, hunian dan kawasan komersial sehingga mwenjadi hub bisnis dan perdagangan ibu kota.

Untuk memenuhi kebutuhan pasar, CLA menawarkan beberapa tipe, mulai dari tipe studio, satu kamar tidur, dua kamar tidur dan dua kamar tidur corner. Di apatermen ini, setiap lantai menyiapkan 24 unit hunian. Sedangkan untuk pembagian jenis unitnya, sebanyak 30 persen unit dengan dua kamar tidur, 20 persen unit satu kamar dan sisanya untuk tipe studio.

Apatermen yang mulai ground breaking akhir Oktober ini menawarkan harga mulai dari Rp 380 juta hingga Rp 800 jutaan per unit. Pemasaran sudah dilakukan sejak Mei tahun lalu dan telah terjual 200 unit.

Agussurja Widjaja, Direktur PT Ciputra Residence, mengatakan, pihaknya menargetkan hingga akhir tahun, mematok angka Rp 500 miliar sampai dengan akhir tahun ini. Niilai penjualan tersebut diharapkan berasal dari 50 persen penjualan apartemen dari total 936 unit.

Untuk pembangunan proyeknya sendiri, pihaknya menargetkan dapat melakukan serah terima unit secara bertahap kepada konsumen mulai bulan Desember tahun 2018 mendatang.

Meiko Handoyo, Direktur Ciputra Group, menambahkan, CLA menawarkan konsep hunian yang mengutamakan gaya hidup hijau (green urban living) bagi setiap penghuninya. “Kami menerapkan konsep ramah lingkungan di setiap proyek. Hal tersebut terwujud dalam penggunaan material yang mendukung konsep berkelanjutan,” kata Meiko.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved