Property

SMM Pasarkan Klaster The Topaz Residence

Untuk mengejar target pendapatan prapenjualan atau marketing sales tahun ini senilai Rp3,5 triliun, PT Summarecon Agung Tbk., kian agresif menawarkan produk baru seharga Rp1,5 miliar-Rp2 miliar di Summarecon Bekasi, Serpong, Bogor, Karawang, hingga Makassar.

Selain itu, mengingat pasar properti beragam Summarecon juga menawarkan produk dengan harga Rp2 miliar-Rp7 miliar, mengingat permintaan terhadap produk harga di atas Rp2 miliar masih ada di beberapa klaster yang ditawarkan di Summarecon Serpong, Summarecon Bogor, Summarecon Bandung, Summarecon Mutiara Makassar dan lainnnya.

Summarecon Mutiara Makassar (SMM) misalnya kian agresif menawarkan produk barunya. Selain meluncurkan ruang komersial pertama yaitu Ruko Graha Boulevard dan beberapa cluster unggulan, beberapa hari mendatang SMM memperkenalkan klaster terbaru yakni The Topaz Residence.

Klaster keempat SMM berdesain arsitektur klasik Eropa dengan sentuhan minimalis modern. Hadir dengan ukuran 5×11 meter. The Topaz Residence yang dirancang oleh I Gusti Ngurah Biantaraini menawarkan pilihan dua dan tiga lantai.

Untuk tahap I rencananya SMM akan memasarkan sekitar 57 unit, terdiri dari 38 unit untuk 2 lantai dan 19 unit untuk 3 lantai. Harganya, untuk unit 2 lantai mulai dari Rp 758 jutaan, sedangkan unit 3 lantai ditawarkan mulai dari Rp 1,048 miliar.

Untuk mengembangkan The Topaz Residence, SMM menyiapkan lahan seluas 7 hektar. Proyek yang mulai dipasarkan mulai 10 Juni ini, rencananya akan dibangun tahun ini dan diserahterimakan mulai dari Juli 2023 atau 24 bulan setelah tanda tangan PPJB.

Diakui Sharif Benyamin, Direktur PT Summarecon Agung Tbk., The Topaz Residence sangat menarik karena umumnya rumah bergaya klasik harganya cukup tinggi, namun The Topaz Residence dipasarkan dengan harga sangat menarik.

The Topaz Residence memiliki karakter elegan dan memberi kesan mewah dengan hadirnya french balcony di fasad depan. Dilengkapi dengan jaringan fiber optic berkecepatan tinggi yang mendukung gaya hidup dinamis serta keamanan lingkungan berupa One Gate Security System, Face Recognition dan CCTV 24 jam.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved