Marketing Strategy

Honda Luncurkan Tiga Mobil Baru di IIMS 2016

Honda Luncurkan Tiga Mobil Baru di IIMS 2016

PT Honda Prospect Motor hadir ajang pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016 di JIExpo Kemayoran, Jakarta dengan menampilkan sebanyak 23 mobil. Dari jajaran mobil yang dipajang terdapat produk baru yaitu All New Honda Civic, New Honda Accord, New Honda Brio Satya dan New Honda Brio RS.

PT Honda Prospect Motor (HPM) meluncurkan New Honda Brio Satya di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016, di JIExpo Kemayoran, (7/4).

PT Honda Prospect Motor (HPM) meluncurkan New Honda Brio Satya di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016, di JIExpo Kemayoran, (7/4).

Booth Honda berada di Hall C3 Extension nomor A4-A5, dengan luas 1.475 meter persegi yang meliputi seluruh lini terbaru Honda, baik standar maupun yang versi aksesoris asli dari Modulo. Display utama di booth Honda menampilkan All New Honda Civic, yang baru dihadirkan Honda di ajang ini. All New Honda Civic merupakan mobil dengan mesin turbo dipadukan dengan mesin VTEC 1.5 liter yang efisien dengan tenaga maksimal hingga sebesar 173 HP.

Hadir pula seluruh lini produk Honda yang kini tersedia untuk berbagai segmen konsumen, mulai dari Honda Brio, Honda Mobilio, Honda BR-V, Honda CR-Z hingga Honda Odyssey. Sementara jajaran produk Honda yang tampil dengan aksesoris Modulo meliputi All New Honda Civic, New Honda Brio, New Honda Jazz RS CVT, Honda BR-V, Honda HR-V 1.5L, New Honda CR-Z dan New Honda Odyssey.

Marketing & After Sales Service Director PT HPM, Jonfis Fandy mengatakan, “Ajang IIMS 2016 ini kami jadikan sebagai upaya branding dan penjualan. Kami percaya bahwa pameran ini akan membawa dampak yang sangat positif untuk pasar otomotif nasional, terutama di semester pertama tahun ini.”

Strategi Honda untuk menarik minat pengunjung IIMS 2016 adalah dengan menyiapkan berbagai program penjualan untuk berbagai model mobil Honda diantaranya, DP rendah Rp 8 juta, cicilan ringan mulai dari Rp 1 juta, bunga 0% hingga 6 bulan, tenor hingga 8 tahun, double lucky dip hingga Rp 100 juta dan grand prize 1 unit Honda Mobilio RS CVT.

Honda menargetkan bisa menjual 180 ribu unit kendaraan tahun ini atau meningkat 8,2 persen dibanding tahun lalu. “Awal tiga bulan ini diperkirakan naik 3-4 persen. Ada sedikit perbaikan dari tahun lalu, tapi penjualan masih cukup berat. Dari All New Honda Civic sendiri diharapkan memberi kontribusi sekitar 1.800 unit,” kata Jonfis.

Untuk mendukung pencapaian target di tahun 2016 ini, selain menghadirkan produk yang terdepan, Honda pun terus memaksimalkan pelayanan purna jual dan memperluas jaringan dealer resmi ke lebih banyak lagi kota di seluruh wilayah Indonesia.

Sampai akhir tahun 2015, secara total Honda telah memiliki 151 dealer resmi serta cabang pembantu (Authorized Test Market) yang tersebar di berbagai kota seluruh wilayah Indonesia. “Dan di tahun 2016 ini rencana Honda akan mengekspansi jaringannya menjadi 200 dealer di seluruh Indonesia,” ujar Jonfis. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved