Strategy

Manfaatkan Momentum Ramadan 2023, Indofood Genjot Penjualan Snack di Atas 30%

Head of Sales Indofood Fortuna Makmur, Yoshua Dominic (Foto: Audrey/SWA)

Jelang momen Ramadan 2023, PT Indofood Fortuna Makmur, produsen makanan ringan, akan meluncurkan produk baru untuk membantu penambahan bisnis serta melakukan berbagai promosi jelang Ramadan. Promosi itu antara lain memberi potongan harga terhadap produk tersebut yang tertera di e-commerce resmi Indofood.

“Ditunggu saja peluncuran produk baru snack kami yang mengadopsi rasa-rasa dari luar negeri. Ini menjadi tren yang harus diikuti karena selera konsumen mudah sekali mencoba rasa baru,” ujar Yoshua Dominic, Head of Sales PT Indofood Fortuna Makmur saat ditemui usai media gethering Sirclo, di Jakarta, Rabu (08/03/2023).

Produk makanan ringan yang akan diluncurkan merupakan adaptasi dari produk-prudok yang tengah digemari di negara lain seperti Korea Selatan.

Dalam menggenjot sisi penjualan, tahun ini akan menjadi lebih agresif setelah satu tahun postpandemic semua peaku bisnis akan mengejar ketertinggalan. Indofood juga akan memperluas distribusi produk secara merata di Indonesia dengan Sirclo, e-commerce lainnya dan pemasaran memalui offline store.

“Kami juga memanfaatkan TikTok Shop untuk memasarkan produk snack kami, kami memanfaatkan fitur live streaming TikTok dalam membantu awereness produk di tahun ini,” ujarnya.

Mendekati momen seasonal seperti Hari Raya Lebaran akan terjadi lonjakan distribusi barang kepada konsumen seperti untuk penyediaan ke supermarket, minimarket dan toko lainnya.

“Adapun peningkatan penjualan makanan ringan ketika seasonal ini diatas 20-30 %. Ini akan kami genjot lagi peningkatannya pada tahun ini,” terangnya.

Di tahun lalu, kata Yoshua, penjualan meningkat hingga double digit dengan kenaikan sebesar 10%. Dengan demikian, diharapkan bisa mengalami pertumbuhan penjualan di tahun ini atau setidaknya sama seperti tahun lalu.

“Mungkin secara angka kami nggak bisa info, jadi impresif kami juga akan menjaga growth kami di tahun ini seperti growth kami di tahun lalu,” kata Yoshua.

Adapun fokus penjualan pada produk dengan gramasi besar (family pack & sharing pack) yang memiliki demand lebih banyak di saat momen lebaran. Makanan ringan yang banyak diminati seperti Chiki Balls 200gr, Chitato BBQ 120gr, Chitato Lite NOS 120gr, Qtela 180gr, dan Maxicorn 150gk.

Selain itu, Indofood juga akan menawarkan parsel yang bisa dikirimkan ke sanak saudara maupun kerabat pada hari raya.

“Rencana akan kami umumkan parsel lebaran di Indofood Snack Time Official Store yang akan release di bulan Maret ini, untuk brand nya kami belum bisa sebutkan, namun untuk nominal harganya tentu masih sangat terjangkau oleh konsumen seluruh Indonesia berkisar Rp 25.000 sampai dengan 50.000 untuk bundling package kami,” terangnya.

Yoshua menambahkan, saat momen Ramadan nanti juga akan melakukan program flash sale yang ada di official store di Indofood snack time. Dia optimis pada momen Lebaran tahun ini dapat meningkatkan penjualan dari tahun lalu.

Editor : Eva Martha Rahayu

Swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved