Marketing Strategy

MNC Life Luncurkan “Uang Muka Klaim”

MNC Life Luncurkan “Uang Muka Klaim”

Sebagai salah satu bagian dari strategi meningkatkan kualitas pelayanan bagi para nasabah, PT MNC Life Assurance (MNC Life) meluncurkan program layanan “Uang Muka Klaim”, yang diklaim sebagai terobosan baru dan pertama di dunia industri asuransi di Indonesia. Dengan program ini, pihak MNC Life melakukan sistem “jemput bola”. Nasabah tidak lagi perlu mendatangi kantor asuransi MNC Life untuk mendapatkan klaim tersebut, namun akan ada unit khusus yang dikirimkan ke nasabah untuk merespon klaim tersebut.

MNCLife, asuransi, jiwa

Selain meupakan strategi untuk meningkatkan kualitas peayanan bagi para nasabah, program “Uang Muka Klaim” ini sendiri diharapkan mampu meningkatkan pertumbuhan nasabahnya. Rolla mengatakan, saat ini memang klaim rasio asuransi MNC Life masih kecil. “MNC Lfe mengedepankan kualitas peyanan dan berkomitmen membuat terobosan-terobosan baru demi meningkatkan pelayanan kami,” ia nenambahkan.

Namun begitu, melihat pencapaian MNC Life yang tergolong baru dia optimistis nasabah MNC Life akan meningkat. “Karenanya kita targetkan satu juta nasabah di 2012. Ambisi kami lebih dari itu, bisa sampai 10 juta nasabah hingga tiga tahun ke depan,” ujarnya.

Program “Uang Muka Klaim” ini juga diharapkan mampu menepis anggapan mengenai rumitnya proses mengajukan klaim, asuransi. Untuk itu, program ini memainkan perannya dalam mengedukasi masyarakat dan nasabah jasa asuransi. Program ini sejalan dengan upaya MNC Life untuk memasyarakatkan asuransi dan mengasuransikan masyarakat secara konsisten. MNC Life melalui program-program unggulannya akan terus mengedukasi masyarakat akan pentingnya hidup berasuransi demi tercapainya kesejahteraan rakyat.

Untuk mendapatkan “Uang Muka Klaim”, nasabah atau ahli waris nasabah hanya perlu menyiapkan tiga hingga lima dokumen untuk kepentingan proses verifikasi, seperti formulir pengajuan klaim sesuai jenis klaim yang diajukan, polis asuransi asli atau bukti voucher “Hario Siaga”, fotokopi KTP tertanggung dan ahli waris, fotokopi kartu keluarga dan fotokopi surat keterangan kematian atau kecelakaan dari pihak berwenang.

MNC Life sendiri sepenuhnya dimiliki oleh PT Bhakti Investama Tbk, salah satu pemimpin di pasar investasi dan jasa keuangan di Indonesia. MNC Life Assurance memasarkan beragam produk asuransi jiwa melalui sistem multi jalur distribusi dengan jajaran agen sebagian unit usaha utama. Dalam rangka memperluas dan memperbesar distribusi produknya, MNC Life juga memperkenalkan kanal distribusi yang disebut “Mediassurance”, yaitu pemasaran produk-produk asuransi jiwa melalui media.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved