Marketing Strategy

Strategi Tiki Dekati Pelanggan

Strategi Tiki Dekati Pelanggan

PT Citra Van Titipan Kilat (Tiki) memiliki strategi jitu untuk mendekati para pelanggannya. Mereka menggelar Tiki Expo di Mal Ciputra dari 30 Mei-5 Juni 2016 lalu. Lewat pameran ini, Tiki memperkenalkan produk dan layanan terbaiknya.

Direktur Utama Tiki, Yulina Hastuti mengatakan, perseroan juga mengajak mitra untuk ikut berpartisipasi. Dalam kesempatan ini, Tiki memperkenalkan Tiki Tooz, aplikasi mobile, website, hingga mengundi para pemenang Tiki Tooz member.

“Tiki Expo diharapkan bisa menciptakan engagement antara Tiki dengan para pelanggan, mitra, serta menarik pelanggan lain dengan Tiki experience. Tiki juga meluncurkan self-service machine dan Tiki mobile application yang dapat diunduh di smartphone,” kata dia dalam rilisnya.

Tiki JNEbag online

Tiki Tooz adalah program membership sebagai bentuk apresiasi bagi pelanggan. Program ini terbuka untuk semua pelanggan pengguna jasa layanan pengiriman barang melalui Tiki. Program undian berhadiah ini telah digelar sejak November 2015 lalu. Untuk menjadi member, pelanggan tinggal mendaftarkan diri secara online melalui webstie www.tooz.co.id.

Keanggotaan Tiki Tooz terbuka untuk pelanggan cukup dengan memberikan Nomor HP dan Email Address sebagai Identifikasi Pelanggan serta mengisi Form di website www.tooz.co.id, pelanggan telah menjadi anggota Tiki Tooz berlaku selamanya gratis sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

Pada saat pendaftaran, pelanggan langsung mendapat diskon voucher pengiriman barang sebesar 15% dan 10 Tiki Tooz stamp. Selanjutnya, member Tiki Tooz berhak mengumpulkan Tiki Tooz Stamp, yang dapat ditukarkan secara on-line dengan aneka penawaran menarik berupa e-Voucher Discount pengiriman Tiki dan Kupon Undian berhadiah selama Tiki Tooz Stamp Anda mencukupi.

Ada dua cara untuk mendapatkan Tiki Tooz Stamp yaitu: a. Saat pertama kali melakukan registrasi akan langsung mendapatkan 10 Tooz Stamp. b. Memasukan nomer Connote/ Resi Tiki, yang didapat saat pengiriman barang ke website www.tooz.co.id dan klik menu “Collect”, untuk mengumpulkan Tooz stamp yang jumlahnya diperhitungkan dari nilai transaksi pengiriman barang Anda.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved