Strategy

Tiga Wanita Juara EY Entrepreneurial Winning Women 2015

Tiga Wanita Juara EY Entrepreneurial Winning Women 2015

Rangkaian proses seleksi ketat program EY Entrepreneurial Winning Women (EWW) 2015 telah sampai pada puncaknya. Setelah terpilihnya 6 orang wanita wirausaha Indonesia sebagai finalis EWW 2015, kantor konsultan dan akuntan publik global Ernst & Young (EY) mengumumkan pemenang ajang penghargaan tersebut (EWW Class Of Winners 2015) .

Grace Judio-Kahl, Inwi Christine Willy dan Katrin Suthajaya terpilih sebagai EWW Class Of Winners. Mereka dinilai sebagai wanita super yang memiliki keberhasilan dalam mengelola bisnis secara profesional dan inovatif.“Kegigihan, visi dan misi, inovasi, kontribusi dan determinasi untuk mempercepat pertumbuhan bisnis mereka adalah keunggulan para EWW Class Of Winners 2015,” ujar Shalini Gopalan Menon, Ketua Dewan Juri EY EWW 2015.

Adapun keenam finalis EWW 2015 disaring dari 30 nominasi yang masuk ke Komite EWW dan dipilih melalui seleksi yang ketat oleh dewan juri independen yang terdiri dari praktisi dan akademisi di dunia bisnis Indonesia. Mereka ialah Shalini Gopalan Menon (President Director AIMIA), Alexander Joseph Ibnu Wibowo (Faculty Member Prasetiya Mulya School of Business and Economics), Daniel Surya (Group CEO WIR Group Indonesia), Ita Yuliati (President Director PT Alita Praya Mitra) dan Shinta W. Dhanuwardoyo (Founder & CEO PT Bubu Kreasi Perdana).

rsz_img_9915

Mengangkat tema Fast-forward the business, tahun 2015 menandai kali ke-6 diselenggarakannya EWW di Indonesia. Program ini dirancang untuk memberikan akses seluasnya bagi para finalis untuk memperkaya wawasan serta peluang bisnisnya. Kehadiraan program yang diadakan setiap tahun ini diharapkan mendorong para finalis untuk membangun relasi dengan pihak-pihak yang relevan, seperti praktisi bisnis profesional, investor potensial dan tokoh pemerintahan .

EY memberikan akses yang luas bagi para alumni EWW dalam rangkaian pelatihan, konsultasi dan forum, baik di tingkat nasional maupun internasional. Alumni EWW yang dinilai sudah mumpuni, nantinya memiliki kesempatan untuk mewakili Indonesia dalam EY Entrepreneurial Winning Women Asia-Pacific. Dalam acara tersebut para pemenang akan dipertemukan dengan EWW Class Of Winners dari negara–negara lain di Asia Pasifik, seperti Australia, Cina, Hong Kong, Malaysia, New Zealand, Singapura dan Korea Selatan. (EVA)

Berikut Daftar Finalis EWW tahun ini -Abigail Indri Yoe , KSP Cendrawasih Artha -Cyltamia Irawan, Lentera Consulting -Grace Judio-Kahl , LightHOUSE WEIGHT CONTROL CLINIC (Pemenang) -Inwi Christine Willy , PT Sissae Internasional (Pemenang) -Katrin Suthajaya, CV Sri Djaya Bali (Pemenang) -Liana Trisnawati ,Pratama Group


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved