Berita BCA

Es Teler 77 Tetap Eksis Selama 35 Tahun, Apa Rahasianya? (Bagian 2)

Es Teler 77 Tetap Eksis Selama 35 Tahun, Apa Rahasianya? (Bagian 2)

Foto : www.beyond-banking.co

Kondisi ekonomi, khususnya pada tahun lalu, sempat bergejolak. Sejumlah perusahaan kena dampaknya. Namun, Es Teler 77 justru tetap tumbuh.

Tahan banting. Frasa ini mungkin bisa menggambarkan kekuatan Es Teler 77 di kala gejolak ekonomi melanda. Hal ini bisa terjadi karena tepatnya pemilihan bidikan pasar dan strategi.

“Karena kami membidik segmen menengah ke bawah, kondisi ekonomi tak mempengaruhi bisnis kami. Bisnis kami malah mengalami pertumbuhan di tahun lalu,” ungkap Yenny.

Meski begitu, Yenny menyadari bahwa harus selalu ada nilai tambah yang Es Teler 77 berikan kepada pelanggan, agar tetap mampu bersaing di pasar.

“Kami selalu melakukan pembenahan dalam hal pelayanan. Kemudian, meski tidak banyak, kami juga selalu menciptakan menu baru,” kata dia.

Yenny juga menilai kualitas makanan sebagai yang terpenting. Itu sebabnya, ia berusaha keras agar kualitas makanan di Es Teler 77 tetap sesuai standar. Caranya, dengan mendirikan dapur pusat di beberapa lokasi.

“Saat ini kita punya di empat titik, yakni di Jakarta, Medan, Yogyakarta dan Makassar. Melalui dapur pusat ini, kami berusaha membuat makanan di Es Teler 77 punya standar yang sama,” katanya.

Melalui langkah-langkah strategis tersebut, Yenny optimistis bahwa bisnisnya di 2017 akan berjalan mulus dan tetap membukukan pertumbuhan. Apalagi, dukungan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) membuat Yenny semakin percaya diri.

“Tanpa dukungan BCA, kita tidak bisa jalan cepat. Ketika kita ragu, dukungan BCA membuat kita lebih berani dalam merealisasikan ide. Apalagi pendekatan yang bersifat kekeluargaan dari BCA membuat saya merasa nyaman,” pungkas Yenny.

Sumber : www.beyond-banking.co


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved