HPE

Hyper-Converged Mampu Sederhanakan Kompleksitas Infrastruktur IT

Hyper-Converged Mampu Sederhanakan Kompleksitas Infrastruktur IT

Banyak perusahaan yang masih memiliki infrastruktur IT tradisional yang tidak cocok untuk layanan berbasis cloud dan aplikasi on-demand. Padahal saat ini para developer membutuhkan platform data management dengan interface yang sederhana dan user-friendly yang memberi kemudahan dalam mengembangkan, menentukan skalabilitas, dan memproteksi data. Salah satu bentuk upaya yang bisa dilakukan adalah dengan sistem Hyper-Converged Infrastructure (HCI).yang mampu mengintegrasikan komputasi, penyimpanan dan networking ke dalam satu sistem yang dapat dikelola lebih efisien daripada membangun teknologi ini secara terpisah.

Dalam laporan hasil test yang dilakukan oleh Enterprise Strategy Group (ESG) Lab, data center yang dibangun di atas teknologi infrastruktur hyperconverged mampu memberikan efisiensi lebih, andal, dan sangat scalable, serta dapat melakukan hampir setiap fungsi yang dibutuhkan oleh data center modern dengan optimal yang mampu meningkatkan kecepatan operasi data protection, sekaligus mengurangi kompleksitas administrative dan menawarkan simplicity, data efficiency, dan fungsionalitas lengkap pada data center.

Secara keseluruhan, hal ini memungkinkan penghematan biaya hingga 69%. Dan membantu seorang manager IT membuat keputusan strategis perusahaan daripada sekadar pemeliharaan sehari-hari.

Infrastruktur IT yang menggunakan teknologi hyperconverged akan mampu memenuhi kebutuhan skalabilitas organisasi ukuran apapun dan dapat digunakan dalam berbagai macam peng-aplikasi-an fungsi IT. Dengan menerapkan hyperconverged, perusahaan dapat mengurangi biaya mengelola dan memelihara infrastruktur.

Implementasi teknologi hyperconverged dapat memberikan keunggulan yang signifikan bagi perusahaan, termasuk fitur kompresi, deduplikasi, dan optimalisasi data yang bisa menghemat kapasitas hingga 90 persen sekaligus menyederhanakan dan membagi beban kerja di lokal dan remote pada mesin virtual.

Perusahaan dapat meningkatkan skalabilitas dengan hyperconverged yang memberi fleksibilitas untuk beradaptasi dan mengembangkan IT seiring pertumbuhan bisnis. Hyperconverged memudahkan dalam menambah lebih banyak node untuk penyimpanan atau untuk meningkatkan kinerja, sehingga kapan pun akan dilakukan upgrade, maka sistem akan dengan cepat melakukan scale-up. Perubahan yang cepat juga berarti bisnis dapat mencapai pasar lebih cepat. Performa yang tinggi, update yang cepat, serta komputasi yang scalable memberi bisnis kelincahan yang mereka butuhkan untuk beradaptasi dengan cepat terhadap tuntutan pasar.

Dalam hal Total Cost of Ownership, hyperconverged dapat menghemat pemeliharaan dan pengelolaan dibandingkan sistem IT tradisional, sehingga penghematan jangka panjang yang jauh lebih besar daripada biaya sistem tradisional. Adapun ROI pada HCI selama periode tiga hingga lima tahun secara signifikan lebih tinggi daripada infrastruktur IT tradisional.

Visual: HPE SimpliVity 380 sebagai salah satu pioneer dalam Teknologi Hyperconverged dengan tingkat efisiensi yang tinggi.

Untuk mengakomodasi solusi HCI tersebut, Duta Pratama Teknologi (DPT) sebagai IT Solution Provider di Indonesia merekomendasikan salah satu teknologi hyper-converged dari Hewlett-Packard Enterprise (HPE) yaitu HPE SimpliVity 380 yang fokus terhadap simplicity, dan praktis dengan panel konsol yang intuitif.

Menurut Christian Kangean, Commercial Sales Director – Duta Pratama Teknologi, dengan menghadirkan efisiensi hingga 50%, HPE SimpliVity 380 dapat digunakan di semua level bisnis dari small medium-sized enterprises hingga large enterprises. “Dengan teknologi hyper-converged, perusahaan mampu melakukan efisiensi yang tinggi mulai dari biaya maintenance hingga Total Cost of Ownership. Tentunya ini sangat membantu bisnis perusahaan” ujarnya.

Sebagai HPE Partner di Indonesia, tidak hanya menjadi penyedia perangkat, tetapi juga melayani konsultasi dan after sales service terkait produk HPE SimpliVity 380. Informasi detail product, dan penawaran khusus, silahkan kunjungi www.dp-teknologi-solution.com

Bagi bisnis yang ingin berkembang pesat dengan memanfaatkan solusi dari HPE SimpliVity 380, dan mengenal bagaimana penerapan teknologi HCI di dalam perusahaan, dapat secara langsung berkonsultasi dengan Duta Pratama Teknologi melalui situs www.dp-teknologi-solution.com


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved