Corporate Action

2013, Kartu BNI Co-Branding Jamsostek akan Diperluas

Oleh Admin
2013, Kartu BNI Co-Branding Jamsostek akan Diperluas

Bank Negara Indonesia (BNI) dan Jamsostek telah melakukan kerjasama co-branding kartu debit sejak tahun 2010. Co-branding ini telah diterapkan di seluruh karyawan kedua perusahaan BUMN tersebut. Rencananya, co-branding pun akan diperluas ke peserta Jamsostek.

Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama antara Gatot M Suwondo, Direktur Utama BNI (kiri) dengan Elvyn G Masassya, Direktur Utama Jamsostek (kanan), di Jakarta, Jumat (28/12/2012).

“Jadi yang sekarang dan sedang akan dikerjakan, yang sudah ada itu co-branding. Co-branding itu peserta Jamsostek nanti mendapatkan kartu co-branding Jamsostek-BNI, di mana (peserta) bisa melihat saldo Jamsostek melalui ATM-ATM yang dimiliki BNI,” sebut Elvyn G. Masassya, Direktur Utama Jamsostek, di Jakarta, akhir pekan lalu.

Co-branding ini telah diuji coba di karyawan BNI dan Jamsostek sejak tahun 2010. Karyawan BNI ada sekitar 25 ribu orang, sementara karyawan Jamsostek sebanyak 4 ribu orang. Penggunaannya secara 100 persen pun baru tercapai di tahun 2012 ini. “Semuanya sudah menggunakan ini,” imbuhnya.

Di kartu tersebut, terang dia, terdapat dua akun yakni akun Jamsostek dan saving account. Di akun Jamsostek, pemilik kartu hanya boleh melihat saldo Jaminan Hari Tuanya. Sementara, penarikan uang bisa dilakukan melalui saving account.

Rencananya, kartu co-branding BNI-Jamsostek ini akan diperluas penggunaannya ke peserta Jamsostek. Elvyn bilang, perluasan implementasi kartu ini akan dimulai tahun 2013. Perluasan kartu co-branding pun akan dilakukan terlebih dahulu di wilayah DKI Jakarta. Di ibukota ini, jumlah peserta Jamsostek ada sekitar 5 juta orang. “Implementasi co-branding akan dimulai di DKI Jakarta. Di DKI Jakarta sendiri ada 5 juta peserta. Tapi potensinya sendiri ada 110 juta di Indonesia, (baik pekerja) formal dan informal,” tambahnya.

Gatot M. Suwondo, Direktur Utama BNI, menambahkan bahwa kerja sama co-branding ini adalah sebagai bentuk sinergi antarperusahaan BUMN. Co-branding pun, kata dia, bisa berpotensi menambah jumlah nasabah BNI yang sekarang berada di angka 14 juta nasabah. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved