Corporate Action

Binong Megapolitan Hadirkan Horison Sunset Road Hotel

Binong Megapolitan Hadirkan Horison Sunset Road Hotel

Perusahaan pengembang properti asal Indonesia, PT Binong Megapolitan Development, meluncurkan produk properti terbarunya, Horison Sunset Road Hotel. Dengan menggandeng PT Metropolitan Golden Manajemen (Horison Group) selaku operator hotel, dan Tony Eddy & Asscoiates (TEA) sebagai project marketing and investmen consultant, Horison Sunset Road Hotel diklaim akan mampu menjadi produk investasi properti yang prospektif.

Dengan lokasi yang strategis, yaitu di Jl. Sunset Road yang meupakan kawasan “segitiga emas”-nya Bali, ditambah dengan operator hotel yang memiliki rekam jejak yang tidak asing lagi di industri perhotelan di Indonesia, Horison Sunset Road Hotel diyakini akan mampu menarik perhatian para masyarakat untuk berinvestasi pada properti, khususnya di kawasan Bali.

Ir. Tony Eddy, MBA,. MSc., President Director Tiny Eddy & Associates, mengatakan, Kawasan Sunset Road merupakan daerah pertemuan antara Kuta-Legian-Seminyak, tiga kawasan yang tak lain merupakan daerah tujuan wisata utama di Bali. “Kawasan ini sangat strategis untuk berbisnis dan perkembangannya pun cukup pesat, baik bisnis perhotelan, restoran, massage & spa, dan pendukung pariwisata lainnya,” tandas Tony.

Tony menambahkan, perkembangan tingkat hunian hotel berbintang dari tahun 2005-2012 rata-rata naik 10%. Dengan lokais yang begitu strategis tersebut, tingkat hunian Horison Sunset Road diprediksi akan tinggi. Dan, hal ini merupakan kesempatan langka dalam berinvestasi di bidang properti. Untuk itu, Tony melihat ada beberapa kunci sukses dalam menjalankan industri property di Bali, yaitu konsep, manajemen, lokasi, dan harga.

Harga Horison Sunset Road Hotel ini sendiri ditawarkan mulai dari Rp 650 jutaan, Horison Sunset Road Hotel ini akan dikelola secara professional oleh PT Megapolitan Golden Managemen (Horison Hotels Group), dan pihak pengembang memberikan garansi balik modal (ROI) sebesar minimum 40% dalam 5 tahun pertama sejak masa operasional di Desember 2014. Dimana 24% income dalam 3 tahun pertama akan langsung dipotong dimuk, sehingga pembeli menjadi lebih ringan dalam membayar cicilan unit mereka. Disamping itu, para pembeli hotel juga akan diberikan fasilitas Free Stay Benefit selama maksimum 21 hari per tahunnya.

Tony Eddy menambahkan, setelah selesai masa garansi 5 tahun pertama, diproyeksikan hasil sewa dari Horison Sunset Hotel akan mencapai di atas 12% per tahunnya, dan masih akan naik di tahun-tahun selanjutnya seiring laju inflasi dan pengaruh permintaan pasar Hotel Bali. Untuk itu, Tony menyebutkan bahwa hunian yang ditawarkan di Horison Sunset Road ini ditujukan bagi merekan yang ingin berinvestasi properti di Pulau Bali.

Investasi pada hotel yang dioperasikan oleh salah satu operator hotel yang memiliki rekam jejak terbaik di Indonesia telah terbukti memberikan hasil yang menggirukan. Tony mencontohkan salah satu condotel di komplek BTDC Nusa Dua Bali, sejak dijual tahun 2005 diharga sekitar USD 1.200/m², saat ini sudah meningkat menajdi sekitar USD 3.000/m². Hal tersebut, tambah Tony, memiliki arti bahwa harga unit Hotel tersebut sudah naik 250% dalam 7 tahun, belum lagi ditambah hasil sewa unit minimum sebesar 8% dari harga unit, yang dibagikan setiap tahunnya.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved