Corporate Action Corporate Action

Menkominfo: Tahun 2045 Indonesia akan Menjadi 8 Besar Ekonomi Dunia

Menkominfo: Tahun 2045 Indonesia akan Menjadi 8 Besar Ekonomi Dunia

Dalam pidatonya di acara pembukaan ICT Expo 2014, pada tanggal 14 Mei 2014, Menteri Komunikasi dan Informasi, Tifatul Sembiring, mengatakan bahwa pada tahun 2045 nanti, Indonesia akan menjadi 8 besar ekonomi dunia. “Kita menargertkan pada tahun 2045, PDB Indonesia bisa mencapai US $16,8 triliun,” ujarnya.

Tifatul melanjutkan, sudah disusun langkah-langkah strategis, di antaranya adalah menciptakan koridor-koridor ekonomi, mempercepat konektivitas, dan juga meningkatkan kualitas mutu SDM maupun IPTEK. “Sampai hari ini sudah dibelanjakan, sudah dibangun kurang lebih sebesar Rp 800 triliun, untuk pelaksanaan MP3EI tersebut,” tambah Tifatul.

Menurutnya, geliat ekonomi dunia menuju ke arah yang positif, sehingga para investor sekarang bersemangat untuk menanamkan kembali investasinya di Asia Tenggara, khususnya Indonesia, karena Indonesia ini adalah negara yang masih tumbuh, Untuk dapat berkompetisi harus mempunyai style atau brand untuk dapat bersaing secara global.

Pada tahun 2014, sesuai dengan rencana yang disusun pada tahun 2009, Tifatul menginginkan Indonesia yang informatif. Lalu, pada 2018, Tifatul menargetkan Indonesia yang digital. Indonesia yang informatif, lanjut Tifatul, adalah Indonesia yang aware terhadap informasi.

cie

Di penghujung pidatonya, Tifatul menjelaskan tentang bisnis IT Indonesia yang mendekati angka Rp 500 triliun per tahun. ”PNBP-nya juga naik, Kemenkominfo dapat Rp 13,6 triliun kemarin tahun 2013,” tegasnya. Untuk dana Rp 3 triliun terpakai oleh Kemenkominfo, jadi otomatis Kemenkominfo memberikan keuntungan Rp 10,6 triliun untuk negara, nomor dua setelah ESDM.

Sebagai informasi, ICT Expo 2014 akan diadakan di Jakarta Convention Center, Jakarta. Acara ini akan berlangsung dari tanggal 14 – 16 Mei 2014, dari pukul 10.30 – 18.00 WIB setiap harinya. Dengan tujuan untuk meningkatkan jumlah penggunaan teknologi dan komunikasi (TIK) di Indonesia untuk solusi bisnis perusahaan-perusahaan besar, seminar ICT 2014 menugusung tema “Big Data, Big Solution, Big Business.”

Tifatul sempat menjelaskan bahwa kegiatan Top IT dan Top Telco 2014 ini merupakan salah satu aktivitas yang sangat penting untuk bersama-sama membangun semangat, implementasi, dan pemanfaatan teknologi informasi maupun telekomunikasi guna membangun daya saing global dalam menghadapi era pasar bebas termasuk dalam menghadapi era Asian Economy Commodity tahun 2015. “Saya ingin acara ICT Expo ini bukan arena untuk berdagang, tapi bagaimana dia bisa inspiring bagi kita semua,“ jelas Tifatul. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved