Corporate Action Corporate Action

Inilah 9 Peraih Penghargaan SNI Award 2014

Inilah 9 Peraih Penghargaan SNI Award 2014

Dari 30 finalis peraih penghargaan tahunan SNI Award yang diselanggarakan oleh Badan Standarisasi Nasional (BSN) ke 10 di Jakarta belum lama ini, hanya 9 perusahaan yang layak mendapatkan penghargaan SNI Award tahun 2014.

Nemuel Daniel Pah. Phd. Rektor I Bidang Akademik UBAYA.

Nemuel Daniel Pah. Phd. Rektor I Bidang Akademik Ubaya.

Sejatinya, ada 10 penerima penghargaan untuk perusahaan/organisasi terpilih. Menurut Rhenald Kasali, Ketua Tim Juri SNI Award 2014, kategori yang belum layak masuk mendapat penghargaan itu adalah perusahan menengah sektor elektronika dan logam.

Di antara perusahaan/organisai peserta SNI Award 2014 ini, yang mendaftar lebih dari dua kali adalah Universitas Surabaya (Ubaya). Menurut Nemuel Daniel Pah. Ph.D, setelah tiga kali mengikuti program SNI Award, baru di tahun ini masuk nominasi dan layak mendapat penghargaan.

“Dengan penghargaan ini, menjadi kayakinan bagi kami bahwa standarisasi yang ada di perguruan tinggi sudah benar. Harapan kami, dengan kemenangan ini akan terus menerapkan standarisasi dan terus mendidik mahasiswa dan masyarakat untuk menerapkan standarisasi dalam aspek kehidupan,” ujar Rektor I Bidang Akademik Ubaya.

Selengkapnya, berikut peraih penghargaan SNI Award 2014:

1. Kategori Perusahaan/Organisasi Kecil Jasa : SMK SMTI Yogyakarta

2. Kategori Perusahaan/Organisasi Menengah Jasa : PT. Gapura Angkasa, Cabang Bandara Juanda, Surabaya.

3. Kategori Perusahaan/Organisasi Besar Jasa : Universitas Surabaya

4. Kategori Perusahaan Kecil Barang : PT. Bandangan Tirta Agung

5. Kategori Perusahaan Menengah Barang Sektor Pangan dan Pertanian : PT. Susanti Megah Surabay

6. Kategori Perusahaan Menengah Barang Sektor Kimia dan Serba Aneka : PT. Timuraya Tunggal Unit Tangerang

7. Kategori Perusahaan Besar Sektor Pangan dan Pertanian : PT. AQUA Golden Mississippi Plant Sukabumi

8. Kategori Perusahaan Besar Sektor Elektronika, Logam dan Produk Logam : PT. Panggung Electric Citrabuana

9. Kategori Perusahaan BEsar Sektor Kimia dan Serba Aneka : PT. Semen Indonesia (Persero) Tbk (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved