Corporate Action Corporate Action

Indonesia Tuan Rumah Forum Ekonomi Islam Dunia ke-12

Wief kemenkeu

Salah satu rangkaian forum yang terbuka bagi komunitas muslim dan non-muslim ini adalah event Marketplace of Creative Arts (Mocafest). Dengan mengusung spirit ke-Islam-an, lewat Mocafest para sineas, desainer dan sektor bisnis kesenian lainnya dapat berbagi pengalaman dan memperluas jaringan pemasaran keberbagai negara di dunia.

Yang tidak kalah menariknya dan menjadi ciri dari forum ini adalah pengembangan sektor UMKM. Sebagaimana yang diutarakan oleh Chairman WIEF Foundation, Tun Musa Hitam, pertemuan tersebut akan fokus membahas ekplorasi dan pengembangan UMKM yang menjadi pondasi ekonomi di Indonesia. Khususnya untuk pelaku UMKM yang bergerak di bidang industri kreatif, wisata Islam dan pasar makanan halal yang diharapkan bisa menjadi pendorong pendapatan dari sektor ekonomi syariah. Integrasi UMKM ke ranah digital, pengembangan crowd funding platform, pitching bisnis startup juga menjadi perhatian khusus dalam forum ini.

“Kesempatan forum ini sangat tepat untuk mempromosikan most of Islamic friendly tourist destinations secara lengkap untuk menarik wisatawan dari negara di Timur Tengah yang mayoritasnya adalah muslim,” jelas Menteri Keuangan Republik Indonesia Bambang Brodjonegoro di Jakarta (10/5).

Menurut Menkeu, WIEF selama ini berjalan baik. Bersama dengan kementerian lain, KADIN dan berbagai pihak lainnya, Bambang berharap forum tahunan ini dapat mendatangkan banyak kalangan yang memiliki ketertarikan pada ekonomi dan bisnis dengan Islamic flavor.

Tun Musa kembali menegaskan bahwa Indonesia menjadi magnet ekonomi yang kuat di kawasan Asia Tenggara dan akan menjadi mercusuar ekonomi global di masa akan datang. Apalagi, dengan penduduk muslim terbesar di dunia, Indonesia mampu menjadi pemimpin di sektor ekonomi syariah yang terus menggeliat.

“Untuk mengikuti forum ini, peserta dapat melakukan registrasi dengan tarif masuknya sebesar US$ 800,” jelas Waifai Lo, Head PR WIEF Foundation pada SWA Online. Ada harga spesial potongan 50% atau sebesar US$ 400 untuk tiket early bird yang dibuka hingga 20 Mei 2106. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved