Capital Market & Investment Trends zkumparan

Ipotpay, Inovasi Indo Premier di Ranah Fintech

Ipotpay, Inovasi Indo Premier di Ranah Fintech

PT Indo Premier Sekuritas meluncurkan aplikasi Ipotpay, sebuah aplikasi teknologi finansial yang memaksimalkan hasil saldo dengan tawaran sejumlah fleksibilitas. Direktur Utama PT Indo Premier Sekuritas, Moleonoto, dalam acara peluncuran Ipotpay di Bursa Efek Indonesia (BEI) Jakarta, Senin (5/6/2017) menjelaskan, Ipotpay merupakan inovasi Indo Primier dalam menghadirkan sebuah ‘the ultimate fintech platform’.

Bayangkan saja, dengan platform tersebut pengguna Ipotpay dapat memiliki banyak fungsi yaitu; sebagai alat investasi alat pembayaran, hingga melakukan transfer uang. Berbeda dengan e-wallet biasa, seluruh uang yang dimasukkan lewat Ipotpay secara otomatis akan ditempatkan di reksa dana pasar uang, dengan hasil setahun terakhir berada di kisaran 7-9%. Tidak ada batasan maksimal penempatan dana untuk penempatan dana di Ipotpay.” Tanpa limit transaksi, tanpa minimum saldo, bebas biaya bulanan dan tanpa potongan biaya apapun,” ujarnya menegaskan.

Selain terdaftar dan diawasi oleh OJK, Ipotpay juga menggunakan sistim keamanan SSL 256 bit dan three layer security (Password, Secure PIN dan OTP) untuk memastikan bahwa transaksi yang dilakukan di sana sepenuhnya aman. Menurut Moleonoto, banyak orang enggan memanfaatkan platform pembayaran digital karena keterbatasan layanan. Ipotpay ada untuk memangkas keterbatasan itu. Semua transaksi mulai dari bayar kartu kredit, listrik, BPJS, atau beli voucher pulsa, top-up e-wallet hingga transfer atau banyak lagi layanan Ipotpay lainnya yang dapat dilakukan secara online dan bebas waktu dan biaya. “Jadi tinggal click and done untuk semua transaksi,” imbuhnya.

Moleonoto juga menjelaskan, Ipotpay ini juga dapat dijadikan asisten pribadi karena layanan tersebut dapat mempermudah dan mengatur pembelian dan pembayaran rutin secara otomatis dengan adanya fitur ‘Smart Calendar’. Sang asisten juga akan mengirimkan notifikasi langsung (auto notif) ke email pribadi untuk mengendalikan semua transaksi di Ipotpay.

Moleonoto menuturkan, untuk transaksi B2C atau B2B, fitur ini menjadi sangat penting karena dapat mengintegrasikan kebebasan melakukan pembayaran atau transfer tanpa limit dengan sistem otomatisasi berkala tiap bulan, atau bahkan tiap tahun. “Kami menyebutnya ‘smart schedule payment’ dan ‘amart auto subscription’ dari ‘smart assistant’ Anda. Karena itu, kami yakin dengan kelebihan dan fitur-fiturnya, Ipotpay akan diterima masyarakat Indonesia. Lagipula, layanan Ipotpay jauh melebihi platform lainnya yang sudah ada. Tak perlu susah, kalau bisa dipermudah,” ujarnya menutup pembicaraan.

Editor : Eva Martha Rahayu


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved