Personal Finance

Sebanyak 37 Perusahaan Kantongi Pernyataan Efektif dari OJK

Sebanyak 37 Perusahaan Kantongi Pernyataan Efektif dari OJK

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memberikan pernyataan efektif kepada 37 perusahaan dalam rangka penawaran umum selama Juni 2013.

“Perusahaan berasal dari sektor jasa dan riil,” kata Direktur Komunikasi dan Hubungan Internasional OJK, Gonthor R. Aziz.

Untuk penawaran umum perdana saham (IPO) terdapat 13 perusahaan. Beberapa perusahaan telah mencatatkan sahamnya di BEI, yakni PT Dharma Satya Nusantara Tbk (DSNG), PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL), PT Acset Indonusa Tbk (ACST), PT Saratoga Investama Sedaya Tbk (SRTG), PT Nusa Raya Cipta Tbk (NRCA), dan PT Semen Baturaja Tbk (SMBR).

Untuk perusahaan yang akan mencatatkan sahamnya, PT Multipolar Technology Tbk, PT Electronic City Indonesia Tbk, PT Victoria Investama Tbk, PT Bank Maspion Indonesia Tbk, PT Cipaganti Citra Graha Tbk, PT Bank Mestika Dharma Tbk, dan PT Bank Mitra Niaga Tbk.

Sebanyak enam perusahaan yang melakukan penawaran umum terbatas (PUT), yakni PT Jaya Konstruksi Manggala Pratama Tbk, PT Bank Rakyat Indonesia Agroniaga Tbk, PT Bank Internasional Indonesia Tbk, PT Panorama Transportasi Tbk, PT Tanah Laut Tbk, dan PT Indospring Tbk.

Perusahaan yang melakukan penawaran umum obligasi sebanyak delapan perusahaan, yakni PT BII Finance Center, PT Bank Victoria International Tbk, PT Hutama Karya, PT Batavia Prosperindo Finance Tbk, PT Intiland Development Tbk, PT Bank Mayapada Internasional Tbk, PT Permodalan Nasional Madani, dan PT Perkebunan Nusantara X.

Sebanyak 10 perusahaan melakukan penawaran umum berkelanjutan obligasi atau sukuk tahap I, antara lain PT Lautan Luas Tbk, PT Agung Podomoro Land TBk, PT Astra Sedaya Finance, PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Tbk, PT Garuda Indonesia Tbk, PT Perusahaan Listrik Negara, PT MNC Kapital Indonesia, PT Pegadaian, PT Panorama Sentrawisata Tbk, dan PT Nippon Indosari Corporindo Tbk. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved