Personal Finance

Fasilitasi Investor, BKDI Luncurkan Kontrak Emas Dua Mata Uang

Fasilitasi Investor, BKDI Luncurkan Kontrak Emas Dua Mata Uang

Perusahaan yang bergerak di bidang kontrak komoditi berjangka, PT Bursa Komoditi dan Derivatif Indonesia (BKDI), meluncurkan produk baru yaitu kontrak emas PAMP(Produits Artistiques Metauex Precieux) asal Swis. Sebagai distributor eksklusif emas PAMP di Indonesia, PT BKDI bekerja sama dengan PT Straits Bullion.

Megain Widjaja

Megain Widjaja, CEO BKDI/ICDX

Kontrak emas PAMP ini memberikan dua pilihan yaitu PAMPGRID untuk kontrak emas 100 gram dalam satuan rupiah. Selain itu, terdapat kontrak emas 1 kilogram dengan nama PAMPKGUD dalam satuan US Dollar.

Megain Widjaja, Direktur Utama PT BKDI, mengungkapkan bahwa kedua kontrak ini diharapkan memfasilitasi setiap investor perorangan dan institusional yang ingin berinvestasi dalam skala kecil dan besar. “Ini merupakan bukti komitmen BKDI dalam memperkenalkan produk baru dalam memberikan alternatif berinvestasi yang beragam bagi masyarakat Indonesia,” ungkapnya.

Ia menambahkan bahwa kedua kontrak ini tidak hanya ditujukan untuk segmen retail dalam berinvestasi. “Diharapkan investor institusional seperti perusahaan finansial juga dapat mengalokasikan dana nasabah dengan berinvestasi melalui kontrak emas PAMP ini,” tambahnya.

Untuk membeli kontrak emas PAMPGRID minmal membeli 100 gram dengan harga Rp 500 ribu per gram. Sedangkan untuk PAMPGUD minimal membeli sebesar 1 kilogram sebesar US$ 42.

Transaksi kontrak emas PAMP ini juga dapat dilakukan oleh semua anggota pialang PT BKDI yang telah mendapat izin dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti). Setiap transaksi kontrak emas PAMP juga dijamin oleh PT Indentrust Security International sebagai lembaga kliring. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved