Personal Finance

First State Luncurkan Reksa Dana Saham Baru

First State Luncurkan Reksa Dana Saham Baru

First State

PT First State Investments Indonesia (FSI Indonesia) meluncurkan reksa dana First State IndoEquity High Conviction Fund (FSI High Conviction Fund). FSI High Conviction Fund merupakan reksa dana saham yang didesain untuk memberikan pertumbuhan modal jangka panjang melalui investasi yang terkonsentrasi pada portofolio efek saham Indonesia yang terdaftar dan dikelola secara aktif.

Hario Soeprobo, Presiden Direktur FSI Indonesia mengatakan pihaknya melihat bahwa saat ini merupakan waktu yang tepat untuk peluncuran reksa dana pasar saham. Menurutnya, iklim suku bunga yang rendah membuat para investor harus mengatur kembali alokasi aset dan mengalihkan sebagian asetnya ke instrumen investasi yang berpotensi memberikan imbal hasil yang atraktif sehingga secara keseluruhan kekayaannya tidak tergerus inflasi.

“Keberhasilan Indonesia meraih kembali peringkat investment grade-nya memungkinkan Indonesia masuk dalam radar investasi yang lebih luas lagi di kalangan investor global, sehingga pada gilirannya akan menambah derasnya aliran dana asing ke pasar modal Indonesia. Sebagai reksa dana saham, FSI High Conviction memiliki alokasi minimal 80% dan maksimal 100% pada efek saham, dan minimal 0% dan maksimal 20% di efek bersifat utang serta instrumen pasar uang, sehingga berpotensi memberikan kinerja maksimal dari pasar saham,” jelas Hario.

Sementara itu, Hazrina R. Dewi, Direktur FSI Indonesia, optimis FSI High Conviction Fund akan memiliki kinerja yang cemerlang. Ia mengklaim, FSI Indonesia memiliki keunikan yaitu penggunaan pendekatan bottom-up dalam proses investasinya. Secara lebih spesifik, keahlian tim investasi FSI Indonesia bertumpu pada riset komprehensif dan mendalam atas saham-saham yang ada di bursa saham, sehingga memungkinkan tim untuk mengidentifikasikan saham-saham unggulan yang berpotensi memberikan imbal hasil superior dalam jangka panjang.

“Dengan jumlah saham yang lebih kecil dari reksa dana saham pada umumnya, investasi di FSI High Conviction Fund menjadi lebih terfokus pada pencapaian imbal hasil yang atraktif” katanya.

Hadirnya reksa dana ini melengkapi pilihan reksa dana yang dikelola oleh FSI Indonesia Sebelumnya FSI Indonesia telah memiliki 4 reksa dana saham, yaitu FSI Sectoral Fund, FSI Dividend Yield Fund, FSI Value Select Fund, FSI Peka Fund; 2 reksa dana campuran, yaitu FSI Balanced Fund, dan FSI MultiStrategy Fund; 1 reksa dana pendapatan tetap yaitu FSI Bond Fund serta 1 reksa dana pasar uang yaitu FSI Money Market Fund. (Ario Fajar/EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved