CSR Corner Corporate Action

Adira Finance Galakkan Sahabat Pasar

Adira Finance Galakkan Sahabat Pasar

Salah satu sasaran program sosial Adira Finance adalah pasar. Dengan dukungan Kementerian Perdagangan RI, pihaknya sukses membesut Program Sahabat Pasar Adira Finance di Citeurep, Kabupaten Bogor, Jabar, baru-baru ini. Penerapan program ini dilatarbelakangi oleh masih minimnya pengetahuan pengelolaan keuangan dari para pedagang pasar sehingga usaha mereka susah maju. Terlebih saat ini belum banyak pihak yang membantu secara maksimal dalam hal pendampingan dan pembinaan Usaha Kecil dan Menengah (UMKM) kepada para pedagang tersebut.

adira 1(1)(1)

Biasanya, di lapangan terdapat 500-1.000 pedagang yang terlibat aktivitas jual beli, dimana aktivitas ini merupakan salah satu pusat perputaran uang yang tinggi dan berpotensi untuk dikembangkan. Sementara di dalam struktur pasar tradisional terdapat masyarakat pasar yang terdiri dari pengelola pasar, para pedagang, konsumen, serta pemasok para pedagang pasar.

Unsur-unsur inilah yang menjadi kunci utama roda ekonomi pada pasar tradisional. Dari permasalahan tersebut, Adira Finance berusaha untuk mengembangkan potensi pasar serta meningkatkan kapasitas para pedagang khususnya dalah hal manajemen keuangannya melalui Sahabat Pasar Adira Finance

Adapun mekanisme programnya yaitu dengan melaksanakan identifikasi di setiap zona pasar untuk para pedagang pasar yang berpotensi menjadi kader. Kegiatan ini diikuti oleh pemilihan pasar percontohan yang telah dilaksanakan pada Juni-Juli 2014 Setelah itu, para kader pasar mendata pedagang pasar lain yang berada dalam zona yang sama.

Apabila semua data telah masuk, maka para kader pasar akan mendapatkan pelatihan dan pembekalan dari Adira Finance dan mitra pada Juli-September 2014, kemudian memberikan pelatihan lanjutan kepada pedagang pasar lain di zona yang sama.

Materi pelatihannya meliputi peningkatan produktivitas, pengelolaan keuangan, pembukuan sederhana, peluang bisnis, permodalan usaha, penataan produk usaha, mentalitas kader pasar, dan motivasi kader pasar. Sementara pemantauan dan pendampingannya sendiri akan berlangsung September-November 2014. Sedangkan temu kader Sahabat Pasarnya sebagai bentuk apresiasi program akan dilaksanakan pada November 2014.

Saat ini, Adira Finance telah menerapkan pilot project di 10 pasar yang terdiri dari Pasar Cibubur, Pasar Ciracas, Pasar Cijantung, Pasar Citeurep, Pasar Agung Depok, Pasar Kranggan Mas, Pasar Minggu, Pasar Cileungsi, Pasar Pondok Gede, dan Pasar Jambu 2.

“Adira Finance memiliki perhatian khusus bagi para komunitas dimana salah satunya adalah pedagang pasar tradisional. Oleh karena itu, kami ingin merangkul para sahabat pasar dengan memberikan pembinaan dan pelatihan agar meningkat kemampuan berusahanya dan dapat bertumbuh bersama-sama dengan kami,” terang Willy Suwandi Dharma, Direktur Utama Adira Finance. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved