CSR Corner

Bantu Literasi UKM, Gudangada Gelar Lokakarya di 49 Kota

Bantu Literasi UKM, Gudangada Gelar Lokakarya di 49 Kota
Perajin rotan di salah satu rumah industri di Kalasan, Sleman, DI Yogyakarta (Foto Antara/Aditya Pradana Putra).

Data Kementerian Komunikasi dan Informatika RI tahun 2021 merilis indeks literasi digital masyarakat Indonesia masih berada di angka 3,49. Angka tersebut menempatkan Indonesia dalam kategori sedang, dengan bentang skor indeks dari 0 hingga 5. Sedangkan pemerintah menargetkan 30 juta UKM akan go digital tahun 2024.

Untuk mendukung target tersebut, Gudangada menyelenggarakan lokakarya bisnis digital bagi mitra bisnis UKM di 49 kota di Indonesia sejak September hingga Oktober 2022. Di tahun ini, lokakarya tersebut dilaksanakan di Bandung, Sukabumi, Cirebon, Singkawang, Palembang, Bukittinggi, Pematang Siantar, Banyuwangi, Kendari, dan Ambon.

“Agar para pelaku bisnis UKM dapat mengembangkan bisnis menggunakan solusi digital, mereka juga perlu memiliki literasi digital yang baik,” kata Stevensang, Pendiri & CEO GudangAda. Steven yakin pedagang tradisional dapat menjalankan bisnis dengan lebih efisien dan sustainable. Saat ini, Gudangada telah melakukan edukasi ke 750 pedagang di 49 kota di seluruh Indonesia.

“Program ini kami harapkan dapat meningkatkan daya saing para pedagang ke depan lewat literasi digital yang lebih kuat”, jelasnya. Gudang ada telah meluncurkan beberapa layanannya untuk menjadi solusi bagi UMKM mulai dari Gudangada Marketplace yang bisa membuka akses ke pasar yang lebih luas dan menawarkan harga barang yang kompetitif, hingga GudangAda Solusi yang memudahkan para pedagang mengelola operasional harian toko dan manajemen stok barang dagangan.

Semenjak diluncurkan di Agustus 2022, GudangAda Solusi telah digunakan oleh lebih dari 9.000 pedagang grosir mitra GudangAda untuk mengatur operasional toko mereka secara digital, dengan total omzet mencapai Rp 250 miliar. Tidak hanya itu, GudangAda juga mendorong para pedagang untuk memanfaatkan fitur Gudangada Logistik sebagai solusi jasa antar barang dengan berbagai pilihan layanan pengiriman dan sistem pembayaran.

Ke depan, Gudangada akan meluncurkan Gudangada Modal yang memberikan akses pembiayaan untuk bisnis UKM. “Kami harapkan layanan GudangAda Modal ini nantinya melengkapi pilihan solusi bisnis digital yang tersedia di GudangAda menjadi lebih baik lagi”, kata Stevensang menutup pembicaraan.

Editor : Eva Martha Rahayu

Swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved