CSR Corner zkumparan

Frisian Flag Tingkatkan Peran Guru untuk Edukasi Gizi

Melalui Gerakan Nusantara 2017, PT Frisian Flag Indonesia (FFI) telah melaksanakan kegiatan Training of Trainers (ToT) bagi para guru yang menjangkau 749 Sekolah Dasar di Pulau Jawa dan Sumatera.

Acara ini digelar berlatar belakang hasil studi Knowledge, Attitude, Practice (K-A-P) 2016 dari FFI dan Pusat Kajian Gizi Fakultas Kesehatan Masyarakat UI yang menunjukkan pentingnya peran guru dalam edukasi gizi komprehensif.

Ir. Dr. drg. Sandra Fikawati, MPH selaku Perwakilan dari Pusat Kajian Gizi dan Kesehatan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia,menerangkan, hasil studi KAP 2016 menunjukkan bahwa pendekatan edukasi gizi komprehensif (siswa, guru, dan orangtua) dan intervensi edukasi gizi yang lebih lengkap menunjukkan hasil yang optimal dalam meningkatkan hasil akhir keseluruhan yang lebih baik. Maka dari itu, Gerakan Nusantara tahun ini menerapkan konsep baru yang berfokus pada peningkatan peran guru melalui kegiatan Training of Trainers (ToT).

Andrew F. Saputro, Corporate Affairs Director PT Frisian Flag Indonesia, mengungkapkan, “Selaras dengan komitmen Frisian Flag Indonesia, kami berupaya untuk terus menyediakan gizi terbaik melalui peningkatan pengetahuan tentang gizi seimbang dan gaya hidup sehat dan aktif. Kami paham pentingnya meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang asupan gizi seimbang terutama bagi anak-anak agar mereka dapat meraih potensi yang tertinggi.”

Gerakan Nusantara turut dirancang untuk mendukung sosialisasi Pedoman Gizi Seimbang (PGS) dan agenda global Sustainable Development Goals (SDGs) untuk mewujudkan kehidupan sehat dan sejahtera dengan mengakhiri kelaparan dan malnutrisi hingga tahun 2030.

Tahun ini Gerakan Nusantara pun telah berhasil menjangkau 24 kota dan kabupaten di Pulau Jawa dan Sumatera. Acara ini sukses meningkatkan peran guru melalui 49 kegiatan TOT yang menjangkau 749 sekolah, 2.289 guru, serta 498.852 siswa SD yang tersebar di 24 kota di provinsi DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah dan DI Yogyakarta, Riau (Pekanbaru), Jambi, dan Sumatera Barat (Padang).

Manajemen FFI berharap mewujudkan komitmennya untuk berkontribusi membantu mewujudkan masa depan yang lebih cerah bagi anak dan keluarga Indonesia. Dukungan dan peras pihak terkait atas program ini diharapkan menjadi komitmen jangka panjang bersama FFI kedepannya.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved