CSR Corner Corporate Action

Komitmen For A Better Tomorrow, Sequislife Donasikan 1.000 Kaki Palsu

Komitmen For A Better Tomorrow, Sequislife Donasikan 1.000 Kaki Palsu

Setelah PT Asuransi Jiwa Sequis Life (Sequislife) berhasil melaksanakan program Corporate Social Responsibility (CSR)“From Disable to The Able” yaitu bantuan 1.000 kaki palsu kepada yang membutuhkan pada 2013, kini Sequislife kembali berkomitmen untuk melaksanakan program bantuan 1.000 kaki palsu.

SequislifePada tahap pertama di tahun 2013 pemberian kaki palsu sudah mencakup wilayah Jabodetabek, Aceh, Palembang, Balikpapan, Garut, Malang, Bandung, Cirebon,Yogyakarta dan Solo. Tatang Widjaja, Presiden Director & CEO Sequislife, mengungkapkan, adanya program ini sejalan dengan tujuan dasar pendirian Sequislife yaitu For A Better Tomorrow.

“Kebutuhan akan kaki palsu masih cukup tinggi. Presentase penduduk usia 10 tahun ke atas yang kesulitan berjalan atau naik tangga baik ringan maupun parah sebesar 1,62 persen. Untuk kategori kesulitan berjalan atau naik tangga tingkat parah sebanyak 655 ribu jiwa (data BPS 2010). Angka ini menjadi indikasi tingginya jumlah penderita cacat (functional disability) termasuk cacat kaki. Untuk itu Sequislife memperbaharui kembali komitmen program CSR-nya,” ungkap Tatang

Yogyakarta, Palembang dan Bandung menjadi wilayah terbanyak yang menerima bantuan kaki palsu tahun 2013, lebih dari 170 kaki palsu yang disalurkan pada setiap wilayah tersebut. “Untuk tahun ini, Jawa Barat masih menjadi target. Jumlah jiwa yang tergolong kesulitan berjalan tingkat parah sebanyak 105.555 jiwa (data BPS 2010), namun kami berharap agar bantuan kaki palsu dari Sequislife dapat menyebar ke lebih banyak wilayah lagi di Indonesia seperti Madura, Kalimantan, Kupang, dll,” dia menambahkan.

Sebagai informasi, untuk pembuatan kaki palsu ini Sequislife menggandeng Yayasan Peduli Tuna Daksa. Harga untuk satu kaki sekitar satu juta rupiah. Untuk berpartisipasi dalam kegiatan ini, peserta diharuskan memiliki kriteria yang sesuai dengan persyaratan yaitu minimal berumur 4 tahun dan maksimal 70 tahun, tidak ada luka pada kaki yang diamputasi, untuk pasien dengan riwayat sakit gula luka harus kering, dan setelah masa amputasi minimal 7 bulan untuk pemasangan kaki palsu. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved