CSR Corner Corporate Action

Nissan Ajak Karyawan Bangun 50 Rumah Layak Huni di Mauk

Nissan Ajak Karyawan Bangun 50 Rumah Layak Huni di Mauk

Melewati tahun ke-4 kegiatan corporate social responsibility (CSR) Nissan yang berfokus pada pembangunan kawasan permukiman penduduk, menargetkan dapat membangun 50 rumah kayak huni di wilayah Desa Gunung Sari, Mauk, Tangerang, Banten. Bukan hanya itu, Nissan juga akan membangun 3 sarana PAUD, 2 taman bermain, 300 meter sistem drainase, 3 toilet umum dan fasilitas air bersih. Kegiatan ini diprediksikan akan berlangsung hingga akhir 2016.

Nissan Bangun RUmah di Mauk

“Sebagai perusahaan yang memproduksi dan memasarkan produknya di Indonesia, sudah menjadi tanggung jawab sosial Nissan untuk memberikan kontribusi terhadap masyarakat. Kegiatan CSR untuk membangun pemukiman penduduk yang lebih baik ini telah berjalan lebih dari 4 tahun dan manfaatnya di seputar Desa Gunung Sari, Mauk, Tangerang, Banten. Kami berharap, kegiatan ini membantu masyarakat untuk memiliki hunian yang lebih layak dan pemukiman yang lebih sehat,” papar Teddy Irawan, Vice President Nissan Motor Indonesia.

Program yang bekerja sama dengan Habitat for Humanity ini, sudah dimulai sejak Oktober 2014. Hingga saat ini, sudah dibangun sebanyak 17 unit rumah. Dalam kegiatan ini, Nissan memberikan anggaran untuk setiap rumah. Jika masyarakat ingin melakukan pelebaran rumah, masyarakat dapat menggunakan dana pribadi.

“Umumnya rumah yang kami bangun luasnya rata 26-28 meter persegi. Nissan memberikan anggaran untuk setiap rumah Rp22,5 juta. Jika masyarakat ingin melakukan pelebaran, dapat ditambahkan dengan dana sendiri,” jelas James Tumbuan, Direktur Nasional Habitat for Humanity Indonesia, membocorkan.

Bukan sekadar melakukan kegiatan CSR, Nissan juga meluangkan sehari pada Januari 2015 untuk ikut membangun rumah layak huni di Mauk ini. Dengan mendatangkan 50 stafnya, Nissan mengajak karyawannya untuk membuat pondasi, memasang batako, dan mengecat rumah. Kegiatan ini dipandang dapat memberikan penyegaran untuk karyawan Nissan dalam menjalani rutinitasnya.

Kegiatan CSR sejenis yang sudah dilakukan sejak 2011 ini, kini telah membangun dan merenovasi sekitar 200 rumah, perbaikan fasilitas umum seperti sekolah dan toilet umum, membangun 6 water tower, membangun jaringan air bersih yang mampu menjangkau sekitar 400 keluarga, serta pendistribusian sekitar 25 water filter kepada kelaurga yang membutuhkan. Selain itu, Nissan juga memberikan pelatihan dan pembekalan tentang cara perawatan rumah. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved