CSR Corner Corporate Action

Tahir Foundation Beri Beasiswa US$1.000 untuk Pendidikan Basketball

Tahir Foundation Beri Beasiswa US$1.000 untuk Pendidikan Basketball

Jonathan Tahir, Co-Chair Tahir Foundation

Jonathan Tahir, Co-Chair Tahir Foundation

Sebagai lembaga filantropi yang berada dalam bendera Mayapada Group, Tahir Foundation kembali memberikan dukungannya dalam dunia pendidikan. Kali ini bekerja sama dengan National Basketball Association (NBA) melalui sebuah program beasiswa Jr. NBA Tahir Foundation.

Jonathan Tahir, Co-Chair Tahir Foundation, memaparkan, kerja sama dengan NBA ini merupakan sebuah program jangka panjang untuk mendukung remaja dan pelatih basket di Indonesia.

“Jr. NBA Indonesia merupakan sebuah program pembinaan global NBA dan akan memberikan beasiswa dan pelatihan basket khusus bagi siswa dan pelatih basket di Indonesia,” terang Jonathan di Rumah Sakit Mayapada, Jakarta (7/5/).

NBA dan Tahir Foundation memberikan beasiswa senilai US$ 1.000 untuk mendukung kebutuhan pendidikan kepada 20 peserta program ‘Jr. NBA Indonesia yang dipersembahkan oleh Frisian Flag’. Sementara itu, 5 pelatih akan mendapatkan beasiswa pelatihan dan pengalaman unik pelatihan NBA berdasarkan komitmen mereka terhadap pengembangan basket dan kontribusi kepada komunitas melalui pelatihan. Sebagai perayaan dari kerjasama perdana dengan NBA itu, Tahir Foundation juga mengadakan pelatihan basketball untuk 60 anak pria dan wanita.

“Sebuah kehormatan bagi kami dapat ikut serta memberdayakan potensi generasi bangsa Indonesia lewat kerjasama dengan Tahir Foundation,” tambah Scoot Levy, Managing Director NBA Asia.

Bagi peserta yang akan mendaftar diri dalam program beasiswa ini dapat mengumpulkan karyanya mulai tanggal 1 Juli 2015, dan akan diadakan selection camp pada tanggal 22 Agustus 2015. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved