Listed Articles

Coca Cola Lepas dari Tuduhan Kematian Anak Cina

Coca Cola Lepas dari Tuduhan Kematian Anak Cina

Minuman Minute Maid yang diproduksi Coca-Cola Co lepas dari tuduhan penyebab kematian satu orang anak dan tiga orang masuk rumah sakit. Sebelumnya, perusahaan diselidiki dengan ketat oleh polisi di Changchun, Cina.

Berdasarkan keterangan surat kabar Xinhua, ibu dari anak yang meninggal kini dalam keadaan stabil dan dua orang lainnya sudah keluar dari rumah sakit. Coca-Cola telah berkomunikasi dengan para keluarga korban, ujar juru bicara perusahaan yang berbasis di Shanghai, Joanna Price. Namun, ia menolak berikan informasi lebih lanjut karena proses penyelidikan masih berlangsung.

Minuman Minute Maid yang diproduksi oleh anak perusahaan Coca-Cola di Jilin telah tutup untuk sementara sejak minggu lalu setelah korban berjatuhan. Tes dari pemerintah menunjukkan bahwa minuman tersebut aman, tulis Xinhua. Sayangnya, kepolisian Chanchun menolak berikan komentar.

Coca Cola sebelumnya dianggap memiliki bahan berbahaya di produk minuman susu rasa stroberi Minute Maid. Selanjutnya, Coca-Cola meninjau proses produksi dan pergudangan serta memerika sampel produksi melalui kerja sama dengan China National Center for Food Quality Supervision and Testing, kata perusahaan yang berbasis di Atlanta itu. Sebelumnya, minuman Sprite rasa lemon-lime dianggap mengandung merkuri sehingga menyebabkan dua orang terluka di Beijing pada 2009-2010.

“Tes dan review menunjukkan bahwa produk kami aman dan memenuhi standar. Kami menegaskan bahwa insiden yang terjadi ini tidak terkait dengan kualitas produk kami,” kata Coca-Cola dalam keterangan pers mereka. “Kami 100% yakin dengan keamanan dan kualitas produk kami.”

Coca-Cola mengasai 62% pangsa pasar minuman ringan di Cina pada 2010, diikuti dengan PepsiCo Inc sebesar 29%, berdasarkan keterangan Euromonitor International. Minute Maid merupakan salah satu merek minuman Coca-Cola terbaik di Cina, kata lembaga penelitian asal London itu lagi.

Cina berjanji akan memperkuat perlindungan makanan setelah susu formula bayi yang tercemar melamin menewaskan sedikitnya enam bayi dan ribuan bayi sakit di 2008. Susu bubuk tercemar, daging babi dan roti yang terkena bahan kimia memicu kekhawatiran keamanan makanan di Cina dan mendorong pemerintah untuk meningkatkan perlindungan ke masyarakat.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved